Sentimen
Negatif (100%)
26 Apr 2023 : 07.29
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bekasi, Pulo, Menteng, Jatibening

Tokoh Terkait

Suasana duka selimuti pemakaman aktor Iqbal Pakula

26 Apr 2023 : 07.29 Views 15

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Hiburan

Suasana duka selimuti pemakaman aktor Iqbal Pakula

Jakarta (ANTARA) - Pemakaman aktor sinetron Iqbal Pakula di Taman Pemakaman Umum (TPU) Menteng Pulo, Jakarta Selatan pada Selasa siang pukul 13.00 diwarnai suasana duka.

. Aktor Iqbal Pakula meninggal dunia

Sebelum memasuki area pemakaman, jenazah Iqbal yang masih berada di keranda terlihat digotong oleh beberapa orang sebelum akhirnya dimasukan ke liang lahat.

Iqbal menghembuskan napas terakhirnya pada Selasa dini hari pukul 02.32 di Rumah Sakit Siloam Semanggi, Jakarta Selatan. Sebelum dimakamkan jenazah Iqbal disemayamkan di rumah duka di kawasan Jatibening, Bekasi. Iqbal meninggal di usia ke 46 tahun.

Istri Iqbal, Handis Kardinah Reswari atau dikenal dengan nama Andiez La’Nuite, tak kuasa menahan tangis ketika jenazah sang suami dimasukan ke liang lahat. Beberapa rekan sesama artis seperti Dude Herlino, Beby Romeo, Meisya Siregar, Teuku Wisnu, Mona Ratuliu, dan Bemby Putuanda terlihat menghadiri pemakaman Iqbal.

Andiez mengungkapkan penyebat wafatnya Iqbal adalah penyakit jantung yang dideritanya. “(Penyebab kematian) jantung, jadi jantungnya kambuh karena emang punya riwayat penyakit jantung,” kata Andiez. Dia menambahkan Iqbal telah menderita penyakit jantung sejak November tahun lalu.

Jantung Iqbal sudah dipasang ring jantung dan kesehatannya sempat membaik namun kondisi penyakitnya kembali memburuk hingga membuatnya kritis dan harus dirawat intensif di rumah sakit sejak Sabtu (22/4).

Andiez mengatakan sebelum wafat, Iqbal sangat ingin bertemu dengan putra semata wayangnya karena selama pengobatan dia belum sempat bertemu dengan putranya.

“Dia (Iqbal) pengin banget ketemu sama anaknya karena udah lama sakitnya sekitar dua bulan ga ketemu sama anaknya, terus terakhir pengen ketemu di rumah sakit ga dibolehin masuk,” kata Andiez.

Andiez mengharapkan doa terbaik dari para penggemar Iqbal untuk jenazah suaminya. “Mohon doanya untuk mas Iqbal semoga dilapangkan kuburnya, dimaafkan segala kesalahannya, dan dihapuskan segala dosa-dosanya,” kata Andiez.

Sederet judul sinetron yang pernah dibintangi Iqbal Pakula di antaranya adalah "Cinta Fitri" hingga "Tukang Bubur Naik Haji the Series".

. Aktor Iqbal Pakula meninggal dunia

. Parfi turut berduka atas meninggalnya pesinetron Iqbal Pakula

Pewarta: Farhan Arda Nugraha
Editor: Ida Nurcahyani
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Sentimen: negatif (100%)