Sentimen
Positif (100%)
22 Apr 2023 : 01.11
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Barcelona, Real Madrid, Chelsea, Manchester City, Bayern Munchen, Los Blancos

Event: Liga Champions

Guardiola Bisa Samai Rekor Ferguson di Madrid vs Man City

22 Apr 2023 : 08.11 Views 3

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

Guardiola Bisa Samai Rekor Ferguson di Madrid vs Man City
Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Pep Guardiola bisa menyamai rekor Sir Alex Ferguson dalam duel Real Madrid vs Manchester City di semifinal Liga Champions.

Man City akan melawan Madrid di semifinal Liga Champions setelah menyingkirkan Bayern Munchen di perempat final. Sementara Los Blancos ke babak empat besar usai menumbangkan Chelsea.

Duel Madrid vs Man City di semifinal Liga Champions akan digelar pada Rabu (10/5) dini hari WIB untuk leg pertama, dan Kamis (18/5) dini hari WIB untuk leg kedua.

-

-

Madrid akan menjadi tuan rumah dahulu untuk leg pertama. Dalam leg pertama semifinal nanti, Guardiola bisa menyamai rekor Sir Alex Ferguson sebagai pelatih yang meraih 100 kemenangan di Liga Champions jika mengalahkan Madrid.

Rekor Guardiola itu bisa saja datang lebih cepat pada leg kedua babak perempat final melawan Bayern. Akan tetapi, penalti Joshua Kimmich pada menit ke-83 membuyarkan rekor itu. Sebelumnya Man City unggul lebih dahulu melalui Erling Haaland pada menit ke-57.

Dikutip dari MEN, selain Alex Ferguson, pelatih Madrid Carlo Ancelotti juga termasuk ke dalam jajaran 'arsitek' yang memiliki rekor 100 kemenangan di Liga Champions.

Akan tetapi Guardiola bisa melebihi rekor kedua seniornya tersebut dengan meraih 100 kemenangan lebih cepat. Apabila menang atas Madrid pada leg pertama semifinal nanti, pelatih asal Catalunya itu akan meraih 100 kemenangan dalam 159 pertandingan, atau dalam 160 laga jika menang di leg kedua.

Sementara itu, Ancelotti membutuhkan 180 pertandingan untuk mendapatkan 100 kemenangan di Liga Champions, sedangkan Alex Ferguson butuh 184 pertandingan.

Pep Guardiola yang sudah dua kali juara bersama Barcelona belum lagi mengangkat trofi Liga Champions sampai saat ini. Peluang Guardiola juara Liga Champions bersama Manchester City terbuka lebar jika bisa menyingkirkan Madrid di semifinal.

[-]

(sry/ptr)

[-]

Sentimen: positif (100%)