Sentimen
Positif (92%)
17 Apr 2023 : 06.16
Informasi Tambahan

Club Olahraga: LA Lakers, Los Angeles Lakers

Kab/Kota: Los Angeles

Play-Off NBA: Pemain Jepang Samai Rekor Magic Johnson, Lakers Bungkam Grizzlies

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

17 Apr 2023 : 06.16
Play-Off NBA: Pemain Jepang Samai Rekor Magic Johnson, Lakers Bungkam Grizzlies

Liputan6.com, Jakarta- Los Angeles Lakers membuat kejutan pada game pertama play-off NBA 2023. Lakers mampu mencuri kemenangan ketika dijamu unggulan kedua Wilayah Barat Memphis Grizzlies 128-11 di FedEx Forum, Senin (17/4/2023) dini hari WIB.

Kemenangan Lakers ini cukup mengejutkan karena mereka cuma unggulan tujuh di play-off NBA 2022/2023. Lakers pun lolos ke play-off juga harus melalui turnamen play-in.

Sukses Lakers mencuri kemenangan di kandang Grizzlies tak lepas dari permainan menawan dua pemain yang tak terduga, Rui Hachimura dan Austin Reaves. Padahal keduanya baru merasakan laga play-off pertamanya bersama Lakers.

Hachimura memimpin perolehan poin Lakers dengan 29 angka ditambah enam rebound. Pemain asal Jepang ini pun menyamai rekor milik leganda Lakers Magic Johnson. Hachimura menjadi pemain Lakers pertama yang membuat 25 poin lebih dari bench di laga play-off sejak Magic melakukannya di tahun 1996.

Adapun Reaves membuat 23 poin di laga melawan Grizzlies. Reaves mencetak tujuh angka beruntun penting di kuarter empat yang menjadi kunci kemenangan Lakers. Reaves dengan ciamik melakukan kerja sama pick and roll dengan Anthony Davis untuk meruntuhkan defense Grizzlies di menit akhir pertandingan.

Davis sendiri mampu menyelesaikan laga dengan double-double. Eks pemain New Orleans Pelicans itu menyumbang 22 poin, 12 rebound ditambah tujuh kali blok. LeBron James cuma menyumbang 21 poin dan 11 rebound di laga ini.

Berita Video, aksi LeBron James di laga LA Lakers Vs Minnesota Timberwolves dalam lanjutan NBA yang berlangsung pada Rabu (12/4/2023)

Sentimen: positif (92.8%)