Sentimen
Positif (79%)
12 Apr 2023 : 18.51
Tokoh Terkait

Rudi Garcia Dipecat Al Nassr jika Gagal Menang Lagi

12 Apr 2023 : 18.51 Views 6

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

Rudi Garcia Dipecat Al Nassr jika Gagal Menang Lagi

Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Rudi Garcia dilaporkan akan dipecat Al Nassr setelah jika gagal menang pada pertandingan berikutnya melawan Al Hilal, Rabu (19/4) dini hari WIB.

Laporan rencana pemecatan Rudi Garcia itu disampaikan ESPN. Salah satu sumber menyampaikan Garcia mendapat satu kesempatan lagi untuk mempertahankan posisinya.

Melawan raksasa Liga Arab Saudi, Al Hilal, akan jadi laga penentuan nasib Garcia. Pelatih 59 tahun itu diharapkan menang lawan Al Hilal agar tidak dipecat,

-

-

Sebelumnya isu pemecatan Rudi Garcia oleh Al Nassr itu gencar disampaikan media Arab Saudi salah satunya, Okaz. Dalam laporan yang disebarkan, Rabu (12/4) waktu setempat, Rudi Garcia tidak lagi melatih Al Nassr pada sisa musim ini.

Faktor utama pemecatan pelatih asal Prancis itu adalah hasil yang didapat klub berjulukan Al Aalami tersebut.

Sampai dengan pekan ke-23 Al Nassr menempati peringkat kedua klasemen Liga Arab Saudi, hasil dari 16 kali menang, lima kali imbang, dan dua kali kalah.

Hasil imbang 0-0 dengan Al Feiah pada laga sebelumnya membuat Al Nassr berjarak tiga poin di belakang Al Ittihad yang kini di puncak klasemen.

Liga Pro Arab Saudi pada musim ini menyisakan tujuh pertandingan lagi. Kans Al Nassr menyalip Al Ittihad dan juara pada musim 2022/2023 sebenarnya masih terbuka.

Menurut Okaz, Al Nassr menyiapkan Ivo Milic pelatih tim usia muda yang baru saja menjuarai Liga Junior Saudi sebagai pengganti Rudi Garcia.

Ivo Milic dilaporkan akan jadi pelatih Al Nassr hingga akhir musim. Terkecuali Al Nassr langsung merekrut pelatih definitif yang juga akan menjadi arsitek untuk musim depan.

Rudi Garcia sendiri baru pada musim ini menjadi pelatih Al Nassr. Dari total 26 pertandingan, Garcia membantu Al Nassr menang dalam 18 laga, lima kali imbang dan tiga kali kalah.

[-]

(sry/rhr)

Sentimen: positif (79%)