Sentimen
Netral (94%)
11 Apr 2023 : 13.16
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Manchester United, Bayer Leverkusen

MU Cuci Gudang, 13 Pemain Dilepas Akhir Musim Ini

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

11 Apr 2023 : 13.16
MU Cuci Gudang, 13 Pemain Dilepas Akhir Musim Ini
Jakarta, CNN Indonesia --

Manchester United dikabarkan akan melepas 13 pemain pada akhir musim ini demi meningkatkan kualitas tim.

Dilansir dari Daily Mail, revolusi di MU bersama Erik ten Hag akan terus berlanjut. Perubahan yang paling dekat akan terjadi yaitu melepas pemain-pemain yang jadi kartu mati.

Jumlah pemain yang disebut akan dilepas ini lebih banyak ketimbang awal musim lalu. Saat itu The Red Devils melepas delapan pemain salah satunya Paul Pogba yang pergi secara gratis.

-

-

Kini pemain yang akan dilepas jumlahnya bertambah. Ini setelah Ten Hag bisa melihat secara langsung kualitas anak asuhnya pada musim pertamanya menukangi MU.

Winger Anthony Elanga dikabarkan jadi satu nama yang santer bakal dilepas. Pemain asal Swedia itu hanya tampil dalam 24 laga dan tercatat hanya lima kali jadi starter.

Pemain yang tengah dipinjamkan ke Marseille, Eric Bailly juga masuk dalam daftar ini. Bailly tidak akan lagi pergi dengan status pinjaman tetapi akan dilepas permanen.

Masa depan pemain seperti Harry Maguire, Aaron Wan-Bissaka, Alex Telles, Donny van de Beek, Brandon Williams, dan Anthony Martial juga masih menjadi tanda tanya. Dari nama-nama ini Wan-Bissaka jadi pemain yang sering dimainkan Ten Hag.

Wan-Bissaka sudah bermain dalam 23 pertandingan di semua ajang dan menit bermainnya mencapai 1.638 menit.

MU juga sudah menyiapkan rencana untuk merekrut pemain baru. Salah satu pemain yang santer diberitakan adalah bek sayap Bayer Leverkusen, Jeremie Frimpong.

Selain pemain di pos bek kanan, Ten Hag dilaporkan menjadikan pencarian striker, gelandang, bek tengah, dan kemungkinan kiper anyar jika dananya mencukupi untuk belanja pemain-pemain baru.

[-]

(jal/ptr)

Sentimen: netral (94%)