Sentimen
Positif (93%)
9 Apr 2023 : 14.25
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Barcelona, Paris Saint-Germain

Kab/Kota: Paris

Tokoh Terkait

Netizen Kesal Mbappe Sering Buang Peluang, tapi Messi yang Disalahkan

9 Apr 2023 : 21.25 Views 3

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

Netizen Kesal Mbappe Sering Buang Peluang, tapi Messi yang Disalahkan
Jakarta, CNN Indonesia --

Netizen bereaksi dengan perlakuan yang berbeda suporter garis keras Paris Saint-Germain (PSG) terhadap Lionel Messi dan Kylian Mbappe.

Karier Lionel Messi di PSG masih abu-abu. Les Parisiens dilaporkan ngotot ingin menjaga Messi tetap di Paris, namun minat sang bintang ingin kembali ke Barcelona.

Salah satu faktor yang disebut memengaruhi keputusan Messi bersama PSG adalah perlakuan suporter. Netizen menilai ultras PSG cenderung memihak kepada Mbappe ketimbang Messi.

-

-

Baru-baru ini La Pulga 'diserang' ultras dengan dengan cemoohan setelah dianggap tidak berguna di klub ibu kota. Ketika PSG kalah dari Lyon, akhir pekan lalu, Messi diejek penonton di Parc des Princes.

Akan tetapi reaksi brilian ditunjukkan Messi dengan menjadi bintang kemenangan PSG atas Nice pada pekan ke-30 Liga Prancis, Minggu (9/4) dini hari WIB.

Dalam pertandingan itu PSG menang 2-0 atas Nice lewat satu gol dan sumbangan satu assist Lionel Messi.

Netizen menyebut Mbappe tetap aman dari ejekan suporter walaupun tidak memberikan kontribusi untuk kemenangan PSG.

Mbappe sendiri membuang peluang emas setelah mendapat operan dari Messi pada pengujung pertandingan. Karena itu banyak sindiran diberikan netizen kepada PSG dan ultras.

"Mbappe membuang kesempatan ini setelah mendapat operan Messi, tapi Messi yang dicemooh dan disalahkan," tulis @SaraFCBi.

[Gambas:Twitter]

"Messi bisa saja mencetak gol sendiri, tapi lebih memilih mengoper Mbappe yang menendang seperti Ronaldo dan mengirim bola ke Mars," kata @breathMessi21.

[Gambas:Twitter]

Netizen dengan akun @FutbolJan10 menyatakan Lionel Messi layak menjadi pemain terbaik PSG musim ini ketimbang Mbappe.

"Dalam beberapa pertandingan terakhir Messi memainkan begitu banyak umpan bagus ke Mbappe, tetapi Kylian tidak bisa mengonversi salah satu dari peluang itu. Tapi fans PSG (Ultras) mencemooh Messi meski dia jelas pemain terbaik mereka musim ini," tutur @FutbolJan10.

[Gambas:Twitter]

Cemoohan dari suporter jadi ironi setelah statistik beberapa pertandingan terakhir menunjukkan performa Messi lebih bagus ketimbang Mbappe.

[Gambas:Twitter]

[Gambas:Twitter]

[-]

(sry/ptr)

Sentimen: positif (93.8%)