Sentimen
Positif (33%)
19 Mar 2023 : 03.10
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Ferrari

Kab/Kota: Jeddah

Kualifikasi F1 GP Arab Saudi: Perez Pole, Verstappen ke-12

Detik.com Detik.com Jenis Media: Sport

19 Mar 2023 : 03.10
Kualifikasi F1 GP Arab Saudi: Perez Pole, Verstappen ke-12
Jeddah -

Hasil mengejutkan terjadi di Kualifikasi F1 GP Arab Saudi 2023 ketika pebalap Red Bull Racing Max Verstappen start ke-12. Pole position jadi milik rekan setimnya Sergio Perez.

Pada sesi kualifikasi yang dihelat di Jeddah Corniche Circuit, Minggu (19/3/2023) dini hari WIB, Verstappen punya modal bagus karena menguasai tiga sesi latihan bebas.

Tapi, Verstappen mengalami sial saat hendak mencatatkan waktu di Q2 karena mobilnya sedikit tergelincir. Ketika mencoba mencatatkan waktu terbaiknya, Verstappen mengalami masalah di tengah lintasan.

-

-

Max Verstappen start ke-12 di GP Arab Saudi (Foto: Pool via REUTERS/LUCA BRUNO)

Maka Red Bull memutuskan Verstappen untuk tidak melanjutkan catatan waktunay dan harus puas tersingkir di Q2 dengan waktu 1 menit 49,953 detik.

Di Q3, Perez melaju kencang untuk membuat pole position kedua dalam kariernya dengan waktu 1 menit 28,265 detik, unggul 0,465 detik dari pebalap Ferrari Charles Leclerc yang start kedua.

Di posisi ketiga ada pebalap Aston Martin Fernando Alonso dengan 1 menit 28,730 detik. Melengkapi posisi lima besar ada George Russell dari Mercedes GP dan Carlos Sainz.

Tapi, penalti yang didapat Leclerc karena mengganti mesin membuatnya turun 10 grid ke posisi ke-12, sehingga Verstappen harus terdepak ke posisi ke-15.

Hasil Kualifikasi F1 GP Arab Saudi 2023

PosPebalapTimWaktuGap1Sergio PerezRed Bull1'28.2652Fernando AlonsoAston Martin1'28.7300.4653George RussellMercedes1'28.8570.5924Carlos SainzFerrari1'28.9310.6665Lance StrollAston Martin1'28.9450.6806Esteban OconAlpine1'29.0780.8137Lewis HamiltonMercedes1'29.2230.9588Oscar PiastriMcLaren1'29.2430.9789Pierre GaslyAlpine1'29.3571.09210Nico HulkenbergHaas1'29.4511.18611Zhou GuanyuAlfa Romeo1'29.4611.19612Charles LeclercFerrari1'28.4200.15513Kevin MagnussenHaas1'29.5171.25214Valtteri BottasAlfa Romeo1'29.6681.40315Max VerstappenRed Bull1'49.95321.68816Yuki TsunodaAlphaTauri1'29.9391.67417Alex AlbonWilliams1'29.9941.72918Nyck de VriesAlphaTauri1'30.2441.97919Lando NorrisMcLaren1'30.4472.18220Logan SargeantWilliams2'08.51040.245

Simak Video "Permintaan Maaf Mohammad Ahsan Usai Selebrasi Joget di All England"
[-]
(mrp/yna)

Sentimen: positif (33.3%)