Sentimen
Informasi Tambahan
Club Olahraga: Manchester United, Liverpool, Brentford
Event: Liga Europa, Liga Inggris
Tokoh Terkait
Bangkit atau Terpuruk Lagi, Setan Merah?
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Melawan Real Betis pada leg pertama 16 besar Liga Europa di Old Trafford, Jumat (10/3) dini hari WIB, layaknya dua sisi mata uang bagi Manchester United.
MU bisa menjadikan Betis sebagai pelampiasan usai dihajar Liverpool 0-7, akhir pekan lalu, atau kembali terpuruk secara beruntun.
The Red Devils perlu motivasi ekstra demi bangkit dari keterpurukan. Kekalahan 0-7 dari Liverpool di Liga Inggris jelas menghancurkan berbagai aspek pada tim saat ini.
Media-media Inggris mengabarkan pelatih MU Erik Ten Hag benar-benar marah. Setelah melawan Liverpool, juru taktik asal Belanda itu langsung memanggil semua pemain dalam sesi latihan pada Senin (6/3) lalu.
Ten Hag bahkan sengaja datang sejak pukul 07.00 pagi meski latihan baru dimulai pukul 09.00. Persiapan dua jam itu dilakukan untuk 'menyemprot' para pemain sekaligus memberi seluruh detil kesalahan tim kala bersua The Reds.
Eks pelatih Ajax itu disebut sengaja mencekoki anak buahnya dengan cuplikan pertandingan melawan Liverpool. Suara atmosfer selama laga di Anfield juga diperdengarkan di ruang ganti agar emosi pemain semakin tersulut.
Namun Ten Hag tak cuma ingin menyiram bensin dalam kobaran api. Sebab, ia juga meminta para pemain untuk berdiskusi dengan psikolog agar kondisi mental tetap terjaga. Ini artinya, langkah Ten Hag mengompori pemain agar kejadian serupa tak terulang lagi.
'Diobok-obok' lawan sejatinya bukan yang pertama kali dirasakan MU musim ini, Marcus Rashford dan kawan-kawan pernah kalah telak 0-4 dari Brentford di laga pertama Liga Inggris 2022/2023.
Namun setelahnya, MU berhasil bangkit dan kini masih dalam jalur persaingan juara Liga Inggris. Selain itu mereka juga masih jadi satu-satunya tim Inggris yang eksis di seluruh kompetisi yang diikuti hingga meraih juara Carabao Cup.
Artinya, perjalanan bagi MU belum berakhir. Kesempatan meraih trofi kedua musim ini masih terbuka di Liga Europa. Real Betis adalah saat yang tepat untuk memupuk kepercayaan diri.
Terlebih lagi MU bakal tampil di depan puluhan ribu suporter di Old Trafford. Kemenangan tentu akan jadi sejuk pembasuh luka yang masih menganga.
Namun jika Ten Hag dan pemainnya lagi-lagi salah memainkan taktik, Man United akan menelan malu untuk kedua kalinya secara beruntun.
Baca kelanjutan berita ini di halaman berikutnya>>>
Hati-hati MU, Betis Bukan Lawan Sembarangan BACA HALAMAN BERIKUTNYASentimen: positif (80%)