Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Paris
Tokoh Terkait
Razman Arif Nasution
Razman dan Iqlima Kim Ajukan Restorative Justice ke Hotman Paris
Detik.com Jenis Media: Hiburan
Perseteruan antara pengacara Hotman Paris Hutapea dan mantan asisten pribadinya, Iqlima Kim, serta Razman Arif Nasution mendekati akhir.
Razman Arif Nasution melakukan pertemuan dengan Iqlima Kim di Bareskrim Mabes Polri dan keduanya sepakat untuk mengajukan upaya perdamaian atas laporan Hotman Paris soal dugaan pencemaran nama baik.
"Kami sepakat bahwa setelah dilakukan diskusi panjang, dari hati ke hati, kami mendapat kesimpulan untuk melakukan Restorative Justice," kata Razman Arif Nasution saat ditemui di Bareskrim Mabes Polri, Selasa (7/3/2023).
"Prinsipnya tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan," ujarnya melanjutkan.
Pertemuan antara Razman Arif Nasution dan Iqlima Kim berlangsung selama kurang lebih 9 jam. Mantan asisten pribadi Hotman Paris itu berharap kasus ini segera selesai agar kehidupan pribadinya tidak terganggu.
"Pertemuan hari ini cukup panjang, dari aku mengharapkan semua baik-baik saja, ini semua mengganggu pekerjaan, pribadi, sampai ke pekerjaan. Aku harus nitipin anak, kebayang muka anak juga," ucap Iqlima Kim.
Razman Arif Nasution sendiri menegaskan siap untuk duduk bersama Hotman Paris guna menyelesaikan kasus dugaan pencemaran nama baik inim
"Siap duduk bareng dengan bang Hotman," tegas Razman Arif Nasution.
"Kita win win solution, mungkin saya ada kekhilafan, dia ada kekhilafan. Ayo kita duduk bersama," pungkasnya.
Sebelumnya, Hotman Paris melaporkan Iqlima Kim dan Razman Arif Nasution ke Bareskrim Polri pada 10 Mei 2022.
Hotman Paris melaporkan Iqlima Kim dan pengacaranya, Razman atas dugaan pencemaran nama baik dengan Pasal 27 ayat 3 juncto Pasal 45 ayat 3 Undang-Undang RI Nomor 19 tahun 2016 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.
Simak Video "Razman Arif Penuhi Panggilan Penyidik atas Kasus Hotman Paris"
[-]
(ahs/dal)
Sentimen: positif (44.4%)