Sentimen
Positif (99%)
3 Mar 2023 : 19.50
Informasi Tambahan

Grup Musik: SNSD, U-KISS

Hewan: Anjing

Bintangi Love and Leashes, Seohyun SNSD Hadapi Tantangan Baru

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan

3 Mar 2023 : 19.50
Bintangi Love and Leashes, Seohyun SNSD Hadapi Tantangan Baru
Jakarta, CNN Indonesia --

Seohyun Girls' Generation mengatakan ingin mengeksplorasi setiap aspek dalam kariernya sehingga mau membintangi film romantis dewasa Love and Leashes. Ia juga mengaku merasa tertantang bermain dalam film tersebut.

"Saya suka menciptakan karakter berbeda karena itu membantu saya memperluas perspektif dan memberikan ide, serta pendekatan baru dalam berakting," kata Seohyun seperti diberitakan Korea Times, Rabu (26/1).

Ia juga menilai bisa memahami orang-orang seperti karakter yang ia tampilkan dengan membintangi Love and Leashes yang berbeda dari film-film romantis komedi pada umumnya di Korea.

-

-

"Love and Leashes membuat saya bisa mengerti bahwa ada hubungan romantis dan orang-orang seperti itu," tuturnya.

Dalam Love and Leashes, Seohyun SNSD berperan sebagai Ji-woo, karyawan kantoran yang tidak sengaja mengetahui fetish seksual rekan kerjanya, Ji-hoo (Lee Jun-young) akibat membuka sebuah paket.

Hal itu kemudian mengantarkan mereka berdua dalam hubungan kontrak sebagai mitra permainan dengan konsensual untuk memenuhi fantasi seksual masing-masing.

Sutradara Park Hyun-jin memuji penampilan Seohyun dalam film tersebut. Menurutnya, Love and Leashes bisa menampilkan sisi baru dari member termuda Girls' Generation tersebut kepada penggemar.

"Dia melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam mengekspresikan sikap dingin dan blak-blakan. Melalui karya ini, pemirsa akan dapat menemukan sisi baru Seohyun," kata Sutradara Park.

Sementara itu, aktor Lee Jun-young disebut-sebut akan terlihat seperti anjing golden retriever versi manusia.

Foto: (Arsip Netflix via @netflixkr)
Lee Jun-young dalam Love and Leashes.

"Saya meminta Lee menambah berat badan sehingga bisa terlihat seperti anjing besar. Saya percaya penampilannya akan memengaruhi hubungan Ji-hoo dan Ji-woo di layar," kata sutradara Park.

Seohyun memulai debutnya sebagai anggota Girls' Generation pada 2007 dengan album Into the New World. Dia kemudian debut layar kaca pada 2014 lewat drama Passionate Love.

Sejak saat itu, Seohyun kerap bermain drama serta film. Love and Leashes juga menjadi satu dari beberapa proyek terbaru Seohyun. Beberapa yang lain, seperti Holy Night: Demon Hunters dan drama The Jinx's Lover.

[Gambas:Youtube]

Sementara itu, Lee Jun-young memulai debutnya sebagai anggota boy band K-pop U-Kiss pada 2014 dan mulai berakting dalam drama Avengers Social Club (2017).

Penggemar bisa menyaksikan romansa dewasa mereka berdua jelang hari kasih sayang. Love and Leashes tayang 11 Februari 2022 di Netflix.

(chri/chri)

[-]

Sentimen: positif (99.9%)