Sentimen
Positif (97%)
3 Mar 2023 : 09.57
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Toyota, Wuling

Luhut dan Pejabat Marves Pakai Mobil Listrik, Ada Toyota bZ4X-Wuling Air EV

3 Mar 2023 : 09.57 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Ekonomi

Luhut dan Pejabat Marves Pakai Mobil Listrik, Ada Toyota bZ4X-Wuling Air EV
Jakarta -

Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) mulai menggunakan kendaraan listrik untuk mobil dinas.

Penggunaan kendaraan listrik ini akan dilakukan secara bertahap dan akan digunakan oleh menteri, sekretaris kementerian koordinator, deputi, dan sebagai kendaraan operasional di masing-masing unit kerja Kemenko Marves. Penggunaan kendaraan listrik ini sebagai implementasi Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 7 Tahun 2022.

"Ini merupakan langkah nyata bahwa pemerintah serius mendorong adopsi kendaraan listrik di Indonesia," kata Luhut dikutip dari Antara, Jumat (3/3/2023).

-

-

Luhut mengatakan, dalam dua tahun terakhir telah terjadi peningkatan investasi dan produksi kendaraan yang cukup signifikan, baik roda dua, roda empat atau lebih, beserta industri penunjang lainnya. Menurutnya, hal itu perlu dibarengi peningkatan penggunaan agar ekosistemnya bisa terus berkembang.

"Investasi dan produksi ini harus dibarengi dengan aspek peningkatan penggunaan KBLBB itu sendiri, yang akan mendorong tumbuh dan berkembangnya ekosistem serta industri KBLBB yang tangguh di dalam negeri," katanya.

Secara total, terdapat tujuh unit KBLBB yang akan digunakan sebagai kendaraan dinas di Kemenko Marves, yaitu Toyota bZ4X dari PT Toyota Astra Motors dan enam unit Wuling Air EV dari PT SGMW Motor Indonesia (Wuling).

Simak Video "Di Hadapan Profesor Australia, Luhut Tegaskan RI Bukan 'Banana Republik'"
[-]
(acd/ara)

Sentimen: positif (97.7%)