Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Club Olahraga: Persib Bandung
Event: Piala Dunia U-20 2021
Kab/Kota: bandung
Tokoh Terkait
Mungkin Vietnam Takut Lihat Timnas Indonesia
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyebut media Vietnam takut dengan Timnas Indonesia U-20 sehingga harus memunculkan isu Shin Tae Yong akan diganti pelatih lain.
Erick yang juga Menteri BUMN menyebut ramai berita soal pengganti Shin Tae Yong menjelang Piala Asia U-20 2023. Hal itu terjadi lantaran Garuda Nusantara mendapatkan hasil buruk pada dua laga uji coba dalam Turnamen Mini.
Pada dua pertandingan terakhir dalam Turnamen Mini, Indonesia U-20 kalah 1-2 dari Selandia Baru dan 0-1 dari Guatemala.
Erick Thohir menyebut isu Shin Tae Yong bakal diganti muncul dari media Vietnam yang diolah kembali media Indonesia. Menurut Erick hal itu menjadi bukti ketakutan publik Vietnam terhadap Indonesia U-20.
"Mungkin jangan-jangan Vietnam yang mau ganti pelatih. Mungkin, saya enggak tahu," ujar Erick Thohir, Kamis (2/3).
"Mereka mungkin takut lihat tim kita," ucap Erick menambahkan.
Mantan wakil komisaris Persib Bandung itu juga menjelaskan kemungkinan ramainya isu pengganti Shin Tae Yong, yaitu karena Vietnam ingin rusak mental Garuda Nusantara.
"Vietnam itu kemarin menang 1-0 lawan Australia [Piala Asia U-20], kita kalah. Tapi ada di babak sebelumnya [kualifikasi Piala Asia U-20] kita menang 3-2. Mereka ingin rusak mental pemain dan ofisial kita," tutur Erick.
Erick Thohir sendiri terang-terangan mengatakan gerah dengan isu Shin Tae Yong akan diganti. Pasalnya pelatih asal Korea Selatan itu masih memiliki kontrak dengan PSSI hingga akhir tahun.
Ditambah lagi Shin Tae Yong memiliki tanggung jawab menangani Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia kurang dari tiga bulan lagi.
[-]
(dhf/har)Sentimen: negatif (99.9%)