Sentimen
Positif (99%)
27 Feb 2023 : 14.49
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Suzuki, Jeep

Kab/Kota: Kemayoran, Solo

Kata Esemka Usai Menang 2 Penghargaan Sekaligus di IIMS 2023

27 Feb 2023 : 14.49 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Otomotif

Kata Esemka Usai Menang 2 Penghargaan Sekaligus di IIMS 2023
Jakarta -

Esemka sukses menyabet dua penghargaan di pameran Indonesia International Motor Show atau IIMS 2023. Catatan tersebut cukup spesial, mengingat ini merupakan kali pertama Esemka ikut pameran. Lalu, apa tanggapan mereka?

Diketahui, pada hari penutupan IIMS 2023, Dyandra selaku promotor mengumumkan kendaraan terbaik dan terfavorit selama pameran. Menariknya, Esemka sebagai local hero sukses memenangkan dua penghargaan sekaligus.

Pertama, Esemka mendapat penghargaan 'best EV commercial car' melalui produk terbarunya, yakni Bima EV. Kendaraan tersebut sukses menyita perhatian pengunjung pameran sejak hari pertama.

-

-

Bos Esemka bersama Menpora di IIMS 2023. Foto: Esemka

Selain itu, Esemka juga meraih penghargaan 'favorite local brand' atau brand lokal terbaik di IIMS 2023. Khusus untuk kategori tersebut, Esemka memang nyaris tanpa lawan.

Menanggapi raihan tersebut, Presiden Direktur PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK) sebagai produsen mobil Esemka di Indonesia, Eddy Wirajaya mengaku bangga. Sebab, bisa dibilang, ini merupakan penghargaan pertama mereka di pameran berskala besar.

"Alhamdulillah, mudah-mudahan penghargaan itu bisa membuat (Esemka) lebih dekat dengan masyarakat dan seluruh pengguna otomotif, semoga ke depannya bisa lebih baik," ujar Eddy saat ditemui awak media menjelang pameran berakhir.

Sementara di tempat yang sama, Humas Esemka, Sabar Budi juga mengaku senang dengan pencapaian Esemka di pameran IIMS 2023. Dia berharap, penghargaan tersebut bisa memacu pihaknya untuk terus berinovasi di kemudian hari.

"Terus terang kita bangga, ya. Ini juga sekaligus jadi bukti eksistensi Esemka di pasar otomotif Indonesia. Mudah-mudahan kita bisa terus memberikan yang terbaik lah," kata Sabar.

Booth Esemka di IIMS 2023 Foto: Luthfi Anshori/detikOto

Diketahui, Esemka menempati booth di Hall A JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Lokasinya berada di tengah-tengah booth Jeep dan Suzuki. Esemka membawa dua produk andalannya, yakni Bima Pick Up dan Bima EV. Keduanya sama-sama sudah dijual di Indonesia.

Sejak hari pertama pameran, booth Esemka nyaris tak pernah sepi disambangi pengunjung. Bahkan, bukan hanya masyarakat dari kalangan biasa, sejumlah pesohor bangsa turut berkunjung ke booth mereka, mulai dari Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Moeldoko, Kaesang Pangarep, hingga Presiden Jokowi.

Simak Video "Kulitin Mobil Listrik Esemka Bima EV: Bagus Sih, Tapi Kok..."
[-]
(sfn/din)

Sentimen: positif (99.9%)