Sentimen
Positif (99%)
24 Feb 2023 : 22.40
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Ferrari

BUMN: Garuda Indonesia

Club Olahraga: Persija Jakarta

Event: Piala Dunia U-20 2021

Tokoh Terkait

Shin Tae-yong Ingin Timnas Raih Hasil Terbaik di Piala Asia, tapi ...

24 Feb 2023 : 22.40 Views 3

Detik.com Detik.com Jenis Media: Bola

Shin Tae-yong Ingin Timnas Raih Hasil Terbaik di Piala Asia, tapi ...
Jakarta -

Pelatih Timnas Indonesia U-20 Shin Tae-yong berharap Garuda Nusantara meraih hasil terbaiknya di Piala Asia U-20 2023, kendati kondisi skuad belum sepenuhnya optimal.

Shin telah memilih 23 nama pemain yang dibawa ke Uzbekistan. Mereka akan menjalani Piala AFC U-20 yang diselenggarakan mulai 1-28 Maret ini.

Sayangnya, menuju turnamen tersebut, Timnas harus melalui banyak tantangan. Selain tidak bisa menjalani program latihan penuh, Timnas sempat bermasalah dengan jumlah pemain yang tak kunjung komplet.

-

-

Awalnya, ada 30 pemain yang dipanggil untuk TC dan uji coba internasional. Tapi dari jumlah tersebut mereka bergabung dengan Timnas secara bertahap.

Pemain terakhir yang bergabung dengan Timnas Indonesia ialah Muhammad Ferrari. Ia akhirnya dilepas Persija Jakarta setelah pelatihnya Thomas Doll terlibat 'perang dingin' dengan Shin Tae-yong. Sementara itu, Marselino Ferdinan, diputuskan dicoret karena tak dilepas oleh klub Belgia, KMSK Deinze.

Namun begitu, Shin akhirnya tetap berharap atletnya mampu memberikan hasil terbaik. Apalagi, 23 nama pemain terbaik sudah dipilih. Mereka dijadwalkan terbang ke Uzbekistan pada Jumat (24/2/2023) malam.

"Jujur saat ini memang buka full skuad yang saya mau. Jadi saya juga sulit untuk bicara target kita seperti apa. Memang nantinya di Piala Dunia akan tambah lima pemain lagi, jadi saya sebenarnya juga penasaran skuad seperti sekarang ini bisa bersaing sampai mana," kata Shin kepada pewarta di Hotel Sultan, Jakarta.

"Memang ada yang disayangkan, maksudnya kita memang tidak bisa mengadakan latihan sebanyak apa yang saya mau untuk program latihannya. Tapi ini disebut turnamen ya, jadi pastinya kami akan menunjukkan yang terbaik di Piala Asia nanti," ujarnya.

Di Piala Asia U-20, Indonesia berada di Grup A bersama tuan rumah, Uzbekistan, Irak, dan Suriah.

"Sekarang di grup kita ada Uzbekistan, apalagi mereka kan home, dan pastinya mereka tim yang terbaik dan ada lagi tim korea selatan, Jepang, Australia, dan ada Saudi Arabia. Dari lima tim itu sepertinya yang akan bersaing di empat besar nanti," kata Shin.

"Kita sebenarnya tim yang akan ikut Piala Dunia U-20 sebagai tim tuan rumah, tapi sayangnya kita cuma bisa bawa skuad 50 persen yang terbaik," tambahnya.

"Seharusnya kita bisa full skuad harus dibawa, supaya kita bisa melihat persaingan para pemains eperti apa dan melihat juga persiapan Piala Dunia nantinya bagaimana. Jadi itu yang saya sayangkan saja," Shin mempertegas.

Simak Video "Permintaan Maaf Shin Tae-yong Atas Kekalahan Timnas Indonesia U-20"
[-]
(mcy/pur)

Sentimen: positif (99.5%)