Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Jeremy Renner Sebut Ikatan Avengers Asli Tak Tergantikan
CNNindonesia.com Jenis Media: Hiburan
Aktor Jeremy Renner menyatakan bahwa The Avengers telah melahirkan hubungan yang begitu erat antara enam Avengers pertama. Ikatan enam anggota superhero Marvel itu ia sebut sebagai sesuatu yang tidak dapat tergantikan.
Aktor pemeran Hawkeye ini menyampaikan kesan tersebut saat hadir di podcast Armchair Expert seperti diberitakan ScreenRant, Kamis (14/1).
"Hal terbesar yang terjadi selama 11 tahun di dunia Marvel adalah kehadiran A6 (The Avengers) selama perjalanan," kata Renner.
"Semuanya seperti keluarga bagiku. Anda tidak dapat mengganti atau mengukurnya, dan kami semua memiliki tato bersama sebagai simbol ikatan dan cinta kami," sambungnya.
Tato tersebut bergambar kombinasi logo Avengers dan dibuat tahun 2018 silam. Berdasarkan penuturan Robert Downey Jr, ide itu bermula dari Scarlett Johansson yang disetujui Chris Evans dan diikuti anggota lainnya.
Namun, Mark Ruffalo memutuskan untuk tidak ikut mendapat tato karena diduga takut jarum suntik. Peristiwa ini tak luput diabadikan di media sosial mereka.
[Gambas:Instagram]
[Gambas:Twitter]
Jeremy Renner sebagai Hawkeye merupakan salah satu anggota The Avengers, enam orang superhero Marvel yang bersatu pertama kali di film The Avengers (2012).
Lima superhero lain yang tergabung adalah Iron Man (Robert Downey Jr.), Captain America (Chris Evans), Thor (Chris Hemsworth), Black Widow (Scarlett Johansson), dan Hulk (Mark Ruffalo).
Keenam pahlawan tersebut mengisi berbagai film Marvel Cinematic Universe (MCU) selama satu dekade. Puncaknya adalah film Avengers: Endgame yang fenomenal dan menjadi film paling sukses sepanjang masa. Film yang dirilis 2019 lalu itu juga menjadi perpisahan bagi mereka.
Saat ini Renner menjadi satu dari tiga anggota Avengers yang tersisa di MCU. Marvel sendiri akan membentuk The Avengers terbaru dengan anggota yang berbeda.
Generasi kedua ini rumornya akan beranggotakan Doctor Strange (Benedict Cumberbatch), Captain America (Anthony Mackie), Spider-Man (Tom Holland), dan beberapa nama lain yang belum masuk radar.
Akhir tahun lalu, Jeremy Renner akhirnya mempunyai proyek solo berjudul Hawkeye. Serial yang tayang di Disney+ ini mengisahkan kehidupan Hawkeye setelah pertempuran melawan Thanos di Avengers: Endgame.
Serial yang tayang selama musim natal ini juga memunculkan karakter baru bernama Kate Bishop. Diperankan oleh Hailee Steinfeld, Kate Bishop yang juga seorang pemanah ulung digadang-gadang sebagai penerus Hawkeye untuk saga Marvel ke depan.
(frl/end)[-]
Sentimen: positif (99%)