Modus KSP Sejahtera Gasak Duit Anggota, Kerugian sampai Rp8 T
CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi
Jakarta, CNBC Indonesia - Sebanyak 186 ribu anggota menjadi korban penggelapan dana yang dilakukan Koperasi Simpan Pinjam Sejahtera Bersama (KSP SB). Jumlah korban ini jauh melebihi jumlah korban KSP Indosurya. Adapun total kerugian yang dihimpun sebesar Rp8,8 triliun.
Lantas, apa yang ditawarkan KSP SB hingga dapat menumbalkan ratusan ribu korban dari seluruh Indonesia?
Menurut anggota korban sekaligus eks marketing KSP SB, Totok Supriyanto, KSP SB menawarkan beberapa produk tabungan, termasuk simpanan berjangka dengan bunga sebesar 9% per tahun. Kemudian tabungan jelita, yaitu menabung Rp100 juta dalam 5 tahun akan menjadi Rp170 juta.
Di samping itu, Totok mengungkapkan ada juga produk tabungan yang menyasar masyarakat yang tidak memiliki nilai tabungan besar. Yaitu, produk Tabungan Rencana Sejahtera (TRS) yang dimulai dari sekitar Rp100.000 dengan jangka waktu minimal 3 tahun.
Ia menjelaskan, anggota yang ikut menabung produk TRS menghimpun Rp100.000 setiap bulannya selama 3 tahun menjadi Rp3,6 juta. Lalu, saat kontrak tabungan habis, anggota akan mendapat Rp4.2 juta, atau bagi hasil sebesar Rp600.000.
"Tapi dana TRS itupun tidak dikembalikan. Korban tabungan itu masyarakat kecil. Kasihan korbannya ada ribuan juga. Padahal dijanjikan itu produk di luar PKPU dan akan dibayar setelah jatuh tempo. Tapi itu pun tidak dibayar-bayar," pungkas Totok kepada CNBC Indonesia, dikutip Sabtu (11/2/2023).
[-]
-
Indosurya Lewat, Sejahtera Bersama Tumbalkan 186.000 Orang!(hsy/hsy)
Sentimen: negatif (79.8%)