Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Event: Piala Dunia U-20 2021
Tokoh Terkait
Piala Asia U-20 2023: Shin Tae-yong Mohon Klub Liga 1 Izinkan Pemainnya Gabung ke TC
Liputan6.com Jenis Media: Bola
Sekadar informasi, kompetisi Piala Asia U-20 2023 bukanlah agenda biasa buat Timnas Indonesia. Turnamen tersebut boleh dikata merupakan ajang persiapan sekaligus tolok ukur bagi Garuda Nusantara sebelum mentas di Piala Dunia U-20 2023.
Adapun dalam FIFA World Cup U-20, Indonesia bakal bertindak sebagai tuan rumah. Pasukan Merah Putih nantinya juga harus meladeni perlwananan tim-tim yang lebih kuat. Maka, tak heran jika Shin Tae-yong dan Iwan Bule amat serius menanggapi situasi saat ini.
“Waktu Liga 1 mau bergulir kembali, memang syaratnya seperti itu ya, ketika ada pemanggilan pemain untuk timnas, harus bisa dilepas oleh klubnya. Dengan syarat itu, maka Liga 1 bisa bergulir,” ungkap Shin Tae-yong.
“Saya juga bisa mengerti pihak klub seperti apa. Pastinya mereka ingin juara dan menang di liga. Akan tetapi, ini proyek negara, untuk Piala Dunia U-20. Jadi harus sama-sama kita bantu dan harus bisa mengorbankan diri untuk proyek negara ini.”
“Apalagi turnamen yang kita siapkan ini bukan turnamen AFF atau Asia Tenggara, tetapi FIFA World Cup. Jadi tim-tim yang kita lawan nanti pasti kemampuannya lebih tinggi dan lebih baik dari tim kita. Kalau situasinya seperti sekarang, ya tidak akan bisa berprestasi. Jadi, saya mohon sebesar-besarnya agar bisa dibantu dari klub, saya benar-benar minta tolong,” tandas STY.
Sentimen: positif (98.8%)