Sentimen
Positif (79%)
7 Feb 2023 : 23.30
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Manchester United, Manchester City, Leicester City, Crystal Palace

Event: Liga Inggris, Premier League

MU Tak Akan Naik Banding Kartu Merah Casemiro

Detik.com Detik.com Jenis Media: Bola

7 Feb 2023 : 23.30
MU Tak Akan Naik Banding Kartu Merah Casemiro
Manchester -

Gelandang Manchester United Casemiro dikartu merah saat melawan Crystal Palace. Erik ten Hag mengonfirmasi MU tak akan naik banding terkait hukuman itu.

Casemiro diusir dari permainan setelah pemeriksaan VAR. Pemain top Brasil itu kedapatan merenggut leher Will Hughes di tengah keributan kedua tim setelah pelanggaran terhadap Antony.

Dengan kartu merah itu Casemiro berarti akan absen di tiga pertandingan MU selanjutnya, yaitu double-header melawan Leeds United, dan laga kandang kontra Leicester City. Daftar pemain MU yang akan absen melawan Leeds di Old Trafford, Kamis (9/2) dinihari WIB, kian panjang. Donny van de Beek, Christian Eriksen masih di ruang perawatan sedangkan Scott McTominay dan Anthony Martial tidak akan dilibatkan. Antony juga akan absen.

-

-

Pada awalnya Manchester United mempertimbangkan untuk naik banding kartu merah Casemiro. Akan tetapi, jelang laga kandang melawan Leeds pada Kamis (9/2) dinihari WIB, Ten Hag memastikan rencana itu urung dilakukan.

"Mempertimbangkan, iya. Tetap saja menurut saya bukanlah keputusan yang tepat dan saya kira kami tak punya kesempatan menang dalam proses hukum," ucap manajer MU asal Belanda itu.

MU berpeluang menempel Manchester City di papan klasemen Liga Inggris jika berhasil mengalahkan Leeds United. MU dibekali tiga kemenangan dalam tiga pertemuan terakhir kedua tim sejak si Putih promosi ke Premier League.

"Ini adalah perang Bunga Mawar, dan pastinya sebuah pertandingan penting dalam bagian Inggris. Pertandingan ini sangat berarti buat suporter kami dan para pemain kami tahu akan hal itu, mereka tahu apa yang harus dilakukan," Ten Hag menambahkan.

Simak Video "Minggir... Manchester United Lagi Galak!"
[-]
(rin/rin)

Sentimen: positif (79%)