Polda Metro Jaya Dalami Pengakuan Polisi Diminta Uang 'Pelicin' oleh Penyidik
Tribunnews.com Jenis Media: Metropolitan
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdi Ryanda Shakti
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Seorang polisi bernama Bripka Madih mengaku pernah diminta sejumlah uang pelicin saat membuat laporan polisi.
Dari informasi yang dihimpun, Bripka Madih dimintai uang oleh penyidik saat melaporkan kasus penyerobotan lahan.
Perlakuan yang diterima Bripka Madih viral di media sosial yang satu di antaranya diunggah akun instagram @jktnewss.
Dalam pengakuannya, Bripka Madih diminta uang sebesar Rp100 juta agar laporannya bisa diselidiki.
Baca juga: Kapolda Metro Jaya Mutasi Puluhan Kapolsek, Ini Nama-namanya
Tak hanya uang ratusan juta, Bripka Madih juga mengaku penyidik itu juga meminta sebidang tanah seluas 1.000 meter.
Terkait itu, Polda Metro Jaya membenarkan soal video viral yang berisi pengakuan Bripka Madih tersebut.
"Benar ada pernyataan yang disampaikan oleh yang bersangkutan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Trunoyudo Wisnu Andiko kepada wartawan, Kamis (2/2/2023).
Kendati demikian, Trunoyudo menyebut saat ini pihaknya masih mendalami lebih lanjut soal pengakuan Bripka Madih yang diduga diperas saat membuat laporan.
"Polda Metro Jaya akan mendalami hal tersebut," ucapnya.
Sentimen: negatif (94.1%)