Sentimen
Positif (99%)
31 Jan 2023 : 20.30

Mendag Bicara Visi Besar Indonesia dalam ASEAN Business Advisory Council

31 Jan 2023 : 20.30 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

Mendag Bicara Visi Besar Indonesia dalam ASEAN Business Advisory Council

 

Liputan6.com, Jakarta Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan mengungkapkan, kerja sama pemerintah dan ASEAN Business Advisory Council (ABAC) perlu lebih ditingkatkan. Khususnya, dalam berkolaborasi mendukung prioritas ekonomi Indonesia pada masa Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun ini.

Hal ini disampaikan Mendag Zulkifli Hasan dalam seremoni serah terima keketuaan ABAC Indonesia 2023 di Jakarta.

Sebagai Ketua ASEAN pada 2023, Indonesia mengangkat tema “ASEAN Matters: Epicentrum Of Growth”. Visinya, untuk membangun ASEAN yang tangguh, adaptif, dan inklusif, berperan sentral; serta memberikan manfaat bagi masyarakat di kawasan maupun di dunia.

"Semoga kerja sama antara pemerintah dan ABAC lebih ditingkatkan dengan berkolaborasi mendukung prioritas ekonomi Indonesia pada masa Keketuaan Indonesia di ASEAN tahun ini," kata Mendag Zulkifli Hasan.

Mendag Zulkifli Hasan menyampaikan, perdagangan global mengalami kondisi yang sulit saat ini, termasuk perdagangan intra-ASEAN yang mengalami pertumbuhan stagnan sejak 2008 berkisar 21—25 persen. Padahal, ASEAN memiliki potensi perekonomian yang besar, salah satunya sektor logistik.

Selain perdagangan, lanjutnya, peningkatan investasi juga penting karena akan menjaga tingkat pertumbuhan dan daya saing di kawasan dan global.

"Hal ini perlu didukung dengan langkah-langkah konkret melalui tujuh Prioritas Ekonomi Indonesia 2023. Prioritas Ekonomi tersebut dibagi menjadi tiga kelompok utama, yaitu pemulihan dan pembangunan kembali, ekonomi digital, serta ekonomi keberlanjutan," terang Mendag Zulkifli Hasan.

 

Indonesia resmi menjadi Ketua ASEAN, setelah menerima estafet keketuaan ASEAN dari Kamboja. Presiden Joko Widodo menyatakan, keketuaan Indonesia akan menjadikan kawasan ASEAN sebagai jangkar stabilitas dunia.

Sentimen: positif (99.9%)