Sentimen
Positif (100%)
28 Jan 2023 : 14.30
Informasi Tambahan

Event: PON XX

Menpora Beberkan Target Aceh-Sumut Sebagai Tuan Rumah PON 2024

28 Jan 2023 : 21.30 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Bola

Menpora Beberkan Target Aceh-Sumut Sebagai Tuan Rumah PON 2024

Liputan6.com, Jakarta- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI Zainudin Amali mengungkap empat target yang harus diwujudkan Aceh dan Sumatra Utara selaku tuan rumah penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Target tersebut ialah sukses penyelenggaraan, sukses prestasi, sukses administrasi, serta sukses ekonomi daerah. Hal ini disampaikan Menpora kala menghadiri acara peluncuran maskot, logo, dan tagline PON 2024 wilayah Aceh di Lapangan Blang Padang, Sabtu (28/1/2023).

“Target kita yang pertama (di PON 2024) adalah sukses penyelenggaraan. Orang harus membawa kenangan yang baik ketika datang bertanding di Aceh, baik kontingen maupun pendukung,” ujar Menpora dalam sambutannya.

“Yang kedua adalah sukses prestasi. Tentu ini menjadi tugasnya KONI, bagaimana Aceh sudah terpilih jadi tuan rumah, sehingga pembinaan prestasinya juga harus disiapkan.”

“Yang ketiga adalah sukses administrasi. Jangan sampai kita menganggap remeh urusan administrasi lalu saat selesai acara malah bermasalah. Dan tentu yang keempat harapan kita adalah sukses ekonomi daerah,” pungkas dia.

Menpora secara khusus menggarisbawahi target nomor empat dalam pelaksanaan PON Aceh-Sumut. Menurutnya, kedua provinsi yang ditunjuk sebagai tuan rumah harus bisa merasakan peningkatan ekonomi berkat dihelatnya ajang tersebut.

“Dampak secara ekonomi harus bisa dirasakan oleh seluruh masyarakat yang ada di venue pelaksanaan kegiatan, maupun penginapan,” tutur Menpora.

“Harus berdampak seperti itu karena kita sudah mengeluarkan berbagai sumber daya untuk melaksanakan kegiatan ini. Maka, kita berharap dampaknya terjadi peningkatan ekonomi masyarakat di daerah,” sambungnya selepas peluncuran.

Jawa Barat berhasil menjadi juara umum dalam PON XX Papua usai meraup 353 medali. Ridwan Kamil dalam Liputan 6 Talks mengatakan, Pemprov Jabar sudah menyiapkan dana total Rp 300 miliar yang akan diberikan kepada para atlet peraih medali sebagai bonus...

Sentimen: positif (100%)