Sentimen
Negatif (96%)
21 Jan 2023 : 04.57
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Manchester United, Arsenal, Crystal Palace

Event: Liga Inggris

Kab/Kota: London

Soal Pengganti Casemiro, Ten Hag Diyakini Bikin Kejutan Lawan Arsenal

21 Jan 2023 : 11.57 Views 3

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Sport

Soal Pengganti Casemiro, Ten Hag Diyakini Bikin Kejutan Lawan Arsenal
Jakarta, CNN Indonesia --

Erik ten Hag diprediksi akan membuat kejutan dalam memilih pemain pengganti Casemiro yang terkena skorsing saat Manchester United menghadapi Arsenal di Liga Inggris.

Manchester United akan bertandang ke markas Arsenal di Stadion Emirates, London, pada pertandingan Liga Inggris 2022/2023, Minggu (22/1) malam.

Dalam pertandingan itu Man Utd harus kehilangan gelandang andalan mereka, Casemiro yang terkena hukuman akumulasi kartu kuning. Tapi, Ten Hag diyakini tak kehabisan akal untuk menemukan solusi pengganti Casemiro yang punya peran vital di lini tengah MU.

-

-

Normalnya Casemiro bisa digantikan Fred atau Scott McTominay untuk mengisi lini tengah MU dengan salah satu dari mereka akan dipasangkan dengan Christian Eriksen.

Tetapi, Media Inggris Manchester Evening News, menyebut jika pelatih asal Belanda itu akan membuat rencana baru yang mengejutkan seperti saat menempatkan Luke Shaw menjadi bek tengah.

"Mungkin saja Ten Hag akan melakukan trik serupa dengan memindahkan Lisandro Martinez ke lini tengah. Martinez memiliki keserbagunaan, kegigihan, penguasaan bola, dan distribusi bola yang lebih baik dari Fred dan McTominay," tulis Manchester Evening News.

Manchester United juga harus menemukan cara baru untuk menang setelah kecewa hanya bermain imbang lawan Crystal Palace.

MU yang menguasai permainan dan mencetak gol lebih dulu harus puas dengan hasil imbang 1-1 setelah Palace mampu mencetak gol penyeimbang pada menit-menit akhir.

Konsistensi, determinasi, dan memaksimalkan peluang yang didapat harus bisa dibenahi MU jika ingin menang lawan pemuncak klasemen sementara Liga Inggris, Arsenal.

[-]

(sry)

[-]

Sentimen: negatif (96.9%)