Investasi Emas Diprediksi Kinclong Tahun Ini
Detik.com Jenis Media: Ekonomi
Investasi emas disebut akan moncer tahun ini. Bahkan harga emas diramal akan mencapai level tertinggi yaitu di US$ 2.100 per troy ounce.
Direktur PT Laba Forexindo Berjangka Ibrahim Assuaibi menjelaskan harga emas ini akan menyentuh level tertinggi pada semester 2 tahun ini.
"Emas prospeknya bagus dan bisa mencapai level tertinggi di US$ 2.100/troy ounce. Kalau semester pertama atau Januari ini akan menyentuh US$ 1.900," kata dia.
Ibrahim mengatakan kenaikan harga emas ini sejalan dengan penguatan dolar AS yang indeksnya terus bergerak dari 112 ke 155.
"Selain itu tak ada lagi ekspektasi kenaikan pada suku bunga acuan bank sentral," ujar dia.
Kemudian angka inflasi masih di atas 3%. Nah hal ini membuat emas menjadi safe haven untuk para pelaku pasar. Kemudian masalah geopolitik di Semenanjung Laut China Selatan dan Korea juga akan memanas.
Investasi lain yang bisa dicoba oleh masyarakat adalah membeli valuta asing seperti Euro dan Pound Sterling.
"Ini kita lihat dengan berhentinya perang Ukraina dan Rusia, ekspor gas dan komoditas mulai kembali. Ekonomi di Eropa juga akan membaik," terang Ibrahim.
Bersambung ke halaman berikutnya. Langsung klikSentimen: positif (96.2%)