Sentimen
Positif (72%)
12 Jan 2023 : 09.06
Tokoh Terkait

Buku Pangeran Harry jadi buku non-fiksi terlaris di Inggris

12 Jan 2023 : 09.06 Views 2

Antaranews.com Antaranews.com Jenis Media: Hiburan

Buku Pangeran Harry jadi buku non-fiksi terlaris di Inggris

Jakarta (ANTARA) - Memoar Pangeran Harry "Spare" telah menjadi buku non-fiksi dengan penjualan tercepat di Inggris, kata penerbit buku Penguin Random House pada Selasa (10/1) waktu setempat.

Menurut penerbit itu, sejauh ini buku "Spare" telah terjual 400.000 eksemplar dalam format hardback, ebook, dan audio. Catatan ini didasarkan pada penjualan di Inggris.

"Kami selalu tahu buku ini akan 'terbang' tetapi rupanya melebihi ekspektasi yang kami harapkan," kata Managing Director Transworld Penguin Random House Larry Finlay dalam sebuah pernyataan, mengutip Reuters yang disiarkan Selasa (10/1) waktu setempat.

. Bocoran buku ungkap Pangeran Harry pernah diserang Pangeran William

"Sejauh ini yang kami tahu, satu-satunya buku yang terjual lebih banyak di hari pertama adalah Harry (Potter)," imbuh penerbit itu.

Buku "Spare" secara resmi dijual pada Selasa (10/1). Sebelumnya pada Kamis (5/1) lalu, buku dalam edisi bahasa Spanyolnya secara tidak sengaja dijual lebih awal dari yang direncanakan.

Buku tersebut telah menarik perhatian di seluruh dunia karena mengungkap tuduhan Harry tentang ayahnya, Raja Charles; ibu tirinya, Camilla; dan kakak laki-lakinya, Pangeran William.

. Buku memoar Pangeran Harry resmi dijual hari ini

. Kerajaan Inggris masih bungkam di saat Pangeran Harry buka suara

. Pangeran Harry bicara tentang pencemaran nama baiknya dan Meghan

Penerjemah: Rizka Khaerunnisa
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2023

Sentimen: positif (72.7%)