Sentimen
Negatif (92%)
10 Jan 2023 : 14.01
Informasi Tambahan

Hewan: Ayam

Usai Didemo, Zulhas Bakal Atur Waktu Bertemu Peternak Ayam

10 Jan 2023 : 21.01 Views 2

Detik.com Detik.com Jenis Media: Ekonomi

Usai Didemo, Zulhas Bakal Atur Waktu Bertemu Peternak Ayam
Jakarta -

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (Zulhas) akan mengatur waktu untuk bertemu dengan peternak ayam rakyat. Hal ini berkaitan dengan aksi demonstrasi peternak yang mengeluhkan harga ayam hidup di kandang anjlok hingga Rp 15.000 per kilogram.

Padahal harga ayam di kelas peternak yang sudah diatur yakni Rp 21.000 - 23.000 /kg. Harga itu tertuang dalam Peraturan Badan Pangan Nasional (Perbadan) Nomor 5 tahun 2022.

"Nanti kita tindak lanjuti, kita undang pengusaha-pengusaha terkait. Seperti kemarin ya pak sekjen. Apa harga terlalu murah ya. Jadi ayam kemurahan, telur kemurahan marah, kalau kemahalan ibu-ibu yang marah. Nanti kita panggil pengusaha terkait agar ini bisa diatasi," kata Zulhas saat ditemui di Kantor Kementerian Perdagangan, Selasa (10/1/2023).

-

-

Sebagai informasi, pagi ini peternak ayam rakyat mandiri melakukan aksi demonstrasi di Kementerian Perdagangan. Peternak yang tergabung dalam Komunitas Peternak Unggas Nasional (KPUN) mengaku akibat anjloknya harga ayam di kandang, mereka mengalami kerugian hingga Rp 3,1 triliun selama 2022.

Usai demo tersebut, sepuluh perwakilan peternak dipanggil untuk menemui Direktur Barang Kebutuhan Pokok dan Barang Penting (Bapokting) Kemendag, Bambang Wisnubroto. Audiensi itu berlangsung selama kurang lebih 1,5 jam.

Ketua Komunitas Peternak Unggas Nasional (KPUN), Alvino Antonio menjelaskan dalam audiensi itu, para peternak menjelaskan sejumlah tuntutan dan masalahnya. Kemudian, pihaknya direkomendasikan untuk membuat surat pertemuan dengan Menteri Perdagangan.

"Besok kami disuruh membuat surat ke pak Mendag untuk minta audiensi insyaallah pak Mendag mau terima terkait itu. Waktunya belum besok kami disuruh bersurat," jelasnya.

Simak Video "Canda Zulhas Ajak 8 Elite Partai Anggota DPR Gabung Koalisi"
[-]
(ada/zlf)

Sentimen: negatif (92.8%)