JAKARTA – Kabid Pembinaan dan Prestasi PBSI, Rionny Mainaky, membeberkan target untuk para pemain di Malaysia Open 2023. Dia menyebut gelar juara Malaysia Open 2023 diharapkan bisa diraih para wakil Tanah Air. Pasalnya, Rionny menilai peluang untuk menjadi juara sangat terbuka.
Seperti diketahui, Malaysia Open 2023 merupakan ajang pertama di kalender BWF 2023. Turnamen berlevel Super 1000 itu bakal berlangsung pada 10-15 Januari 2023 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia.
BACA JUGA: Kento Momota dan Ganda Putri Jepang Batal Ikut Malaysia Open 2023
Menatap ajang tersebut, Rionny berharap para pemain dapat bermain tanpa beban. Walau demikian, dia merasa peluang wakil Indonesia untuk menjadi juara masih sangat terbuka.
BACA JUGA: Jelang Malaysia Open 2023, Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati Ingin Lebih Konsisten
“Asal pemain bisa main bagus dari awal hingga akhir dan tidak terbebani. Jalan menuju podium juara itu sangat terbuka,” kata Rionny pada rilis resmi PBSI, Minggu (8/1/2023).
Follow Berita Okezone di Google News