Sentimen
Positif (99%)
5 Jan 2023 : 08.33
Informasi Tambahan

Event: BWF World Tour Finals 2022

Kab/Kota: Wonogiri, Cipayung

Begini Reaksi Gregoria Mariska Tunjung Usai Kembali Masuk 15 Besar Ranking BWF : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

5 Jan 2023 : 08.33
Begini Reaksi Gregoria Mariska Tunjung Usai Kembali Masuk 15 Besar Ranking BWF : Okezone Sports

PEBULUTANGKIS tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung kembali masuk 15 besar ranking BWF. Ia pun mengaku senang dan merasa lebih percaya diri usai sukses mencapai targetnya itu.

Untuk diketahui, Gregoria sempat terseok-seok dari awal hingga pertengahan 2022 dan membuatnya terlempar dari 30 besar ranking dunia. Hal itu dikarenakan, ia tersingkir tiga kali di babak 32 besar dan dua kali di babak 16 besar dari kompetisi pertama yang dilakoninya.

Gregoria Mariska

Sampai akhirnya, dia bisa menjadi semifinalis Malaysia Masters 2022 pada Juli silam. Namun, setelah itu pemain berusia 23 tahun itu kembali tersingkir tiga kali di babak pertama dari lima turnamen, walaupun bisa menembus perempat final dua kali.

Akan tetapi, pada akhirnya dia bisa meninggalkan kesan yang baik di penghujung 2022. Dengan menjadi semifinalis Hylo Open 2022 dan runner-up Australia Open 2022.

Bahkan, pemain kelahiran Wonogiri itu bermain luar biasa pada debutnya di ajang BWF World Tour Finals 2022. Meski gagal lolos dari fase grup, dia memberikan perlawanan sensasional pada tiga dari empat pemain teratas tunggal putri dunia dengan sukses mengalahkan Chen Yu Fei, dan mengajak Akane Yamaguchi dan An Se Young bertarung selama tiga gim untuk menumbangkannya.

Pada akhirnya, Gregoria pun berhasil kembali ke ranking 15 dunia di akhir 2022 setelah sempat menempatkan diri di peringkat 13 dunia beberapa tahun lalu. Dia pun sangat senang dengan hasil tersebut karena itu merupakan targetnya sejak awal.

“Kayaknya di awal tahun sampai hampir pertengahan tahun, kan sempat turun mungkin ke peringkat 30 sekian gitu. Tapi jujur dari awal 2022 tuh keinginan saya di akhir tahun emang pengen balik ke peringkat 15 karena waktu itu udah sempet di situ kan,” kata Gregoria kepada awak media, termasuk MNC Portal Indonesia, saat ditemui di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta Timur, pada Rabu (4/1/2023).

Follow Berita Okezone di Google News

“Jadi memang itu sudah target dari lama dan saya seneng banget itu bisa kecapai di akhir tahun dan awal tahun ini,” imbuh Gregoria Mariska Tunjung.

Gregoria Mariska

Peringkat 15 dunia yang digenggamnya saat ini pun membuatnya lebih percaya diri. Dia berharap kepercayaan diri yang meningkat itu mampu menjadi pelecutnya untuk bisa mengeluarkan penampilan terbaiknya ketika bertanding di atas lapangan.

“Sebetulnya enggak begitu banget, cuma saya senanglah dengan performa saya, bikin saya lumayan percaya diri. Tapi dibilang percaya diri banget juga belum karena lawan pemain-pemain yang kayak gitu, kan, modal percaya diri aja nggak cukup,” ujar kekasih dari musisi Mikha Angelo itu.

“Maksudnya banyak yang dikerjakan juga di latihan dan untuk persiapannya. Ya semoga dengan tambahnya percaya diri itu bikin saya lebih ingin menunjukkan semua yang saya punya saat pertandingan nanti,” tambahnya.

Gregoria sendiri akan memulai petualangannya tahun ini dengan tampil di ajang Malaysia Open 2023 yang bergulir pada 10-15 Januari mendatang. Dia langsung mendapat lawan sengit di babak 32 besar yakni melawan unggulan kelima asal China, He Bing Jiao.

Sentimen: positif (99.2%)