Sentimen
Positif (91%)
2 Jan 2023 : 12.51
Informasi Tambahan

Club Olahraga: RRQ Hoshi, Evos Legends, ONIC Esports

Tokoh Terkait

10 Tim Esports Terpopuler 2022: Ada RRQ Hoshi, Onic Esports, dan EVOS Legends

2 Jan 2023 : 19.51 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Tekno

10 Tim Esports Terpopuler 2022: Ada RRQ Hoshi, Onic Esports, dan EVOS Legends

Liputan6.com, Jakarta - Pada 2022, penggemar electronic sports dimanjakan dengan kembali ramainya turnamen esports di seluruh dunia. Tidak hanya dari kejuaraan dan pertandingannya itu sendiri yang menarik perhatian, tapi juga tim esports yang berlaga.

Sederet tim esports dari berbagai cabang game juga mendapatkan sorotan di tahun 2022. Beberapa yang dianggap paling populer, bahkan berasal dari Indonesia.

Baru-baru ini, situs Esports Charts merilis 10 tim esports terpopuler di tahun 2022, berdasarkan Hours Watched atau jam ditonton.

Ada tiga tim Mobile Legends: Bang Bang (MLBB) asal Indonesia yang masuk ke daftar tersebut, seperti dikutip dari laman Escharts, Senin (2/1/2023).

RRQ Hoshi menempati posisi kedua dengan total jam ditonton mencapai 88,28 juta, serta Peak Viewers sebanyak 2.845.364, di mana Peak Tournament mereka adalah MPL ID Season 9.

Di posisi enam, terdapat Onic Esports yang mendapatkan 56,2 juta jam ditonton dengan Peak Viewers mencapai 2,3 juta, dalam laga melawan RRQ Hoshi di MPL ID Season 10.

Berikutnya ada EVOS Legends di posisi delapan, yang tahun ini mendapatkan 51 juta jam ditonton, serta menggaet 2,8 juta Peak Viewers.

Untuk tim esports terpopuler nomor satu versi Escharts sendiri adalah T1 dari cabang League of Legends (LoL). Mereka menggaet 112,9 juta jam ditonton dalam turnamen musim terakhirnya.

Selain itu, pertandingan antara T1 melawan DRX dalam Grand Final turnamen esports LoL 2022 World Championship, berhasil menggaet lebih dari 5,14 juta penonton.

ONIC Esports keluar sebagai juara setelah menumbangkan RRQ Hoshi di partai puncak turnamen Mobile Legends Professional League Indonesia season ke-10. ONIC Esports meraih hadiah Rp 2,2 miliar dan RRQ Hoshi Rp 1 miliar.

Sentimen: positif (91.4%)