KOPENHAGEN – Tunggal putra asal Denmark, Viktor Axelsen dipastikan menjadi pebulu tangkis terkaya di 2022. Tentu semua itu tak terlepas dari banyaknya hadiah turnamen yang diraih Axelsen selama berjaya di BWF World Tour 2022.
Berdasarkan laporan dari ANTARA, Senin (2/1/2023), Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) melalui laman resminya merilis pendapatan atlet selama turnamen 2022, yang ditutup dengan BWF World Tour Finals pada Desember 2022 lalu. Dari pengumuman itu, Axelsen memuncaki daftar atlet bulu tangkis terkaya tahun ini dengan penghasilan sebanyak 404 ribu dolar Amerika Serikat (AS) atau setara Rp6,3 miliar.
Sepanjang tahun 2022, Axelsen mengumpulkan enam gelar juara turnamen level Super 500 hingga Super 1000. Gelar juara tersebut diraih di All England, Kejuaraan Eropa, Indonesia Masters, Indonesia Open, Malaysia Open, Kejuaraan Dunia, French Open, dan BWF World Tour Finals.
Sementara itu, di urutan kedua dihuni oleh tunggal putri asal Jepang, Akane Yamaguchi. Yamaguchi berada di urutan kedua dengan penghasilan 268 ribu dolar AS (Rp4,1 miliar).
Kemudian setelah Yamaguchi ada tunggal putri asal Taiwan, Tai Tzu Ying dengan pendapatan 263 ribu dolar AS (Rp4 miliar).
Follow Berita Okezone di Google News