Sentimen
Positif (79%)
30 Des 2022 : 02.40
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Yamaha, Ducati

Event: MotoGP

Tokoh Terkait

Dani Pedrosa Keheranan Lihat Yamaha Alami Penurunan Performa Motor di MotoGP 2022 : Okezone Sports

30 Des 2022 : 09.40 Views 3

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

Dani Pedrosa Keheranan Lihat Yamaha Alami Penurunan Performa Motor di MotoGP 2022 : Okezone Sports

YAMAHA mengalami penurunan performa motor di MotoGP 2022 sehingga membuat pembalapnya yakni Fabio Quartararo gagal mempertahankan gelar juara dunia. Test rider KTM, Dani Pedrosa pun mengaku heran dengan apa yang terjadi dan menganggap ada sesuatu yang belum terarah dengan baik.

Sebagaimana diketahui, Fabio Quartararo menjadi pembalap Yamaha satu-satunya yang mampu bersaing di papan atas klasemen. Meski begitu, motor yang dikendarai Quartararo yakni M1 dinilai tak memiliki kecepatan optimal sehingga harus puas menjadi runner-up di klasemen akhir MotoGP 2022 dan gagal mempertahankan gelar juara.

Fabio Quartararo

Quartararo sebenarnya mampu bersaing untuk bisa memperebutkan gelar juara dunia di musim 2022. Namun di akhir musim, Yamaha tidak dapat membendung kecepatan Ducati yang sangat dominan.

Pedrosa pun mengaku heran mengapa Yamaha sangat kesulitan untuk bisa memiliki motor yang kompetitif. Pembalap asal Spanyol tersebut pun meyakini ada sesuatu hal yang salah terjadi di Yamaha.

“Saya tidak tahu mengapa mereka berubah dari memiliki motor yang kompetitif menjadi motor yang hanya bisa dibuat oleh satu pembalap,” ungkap Dani Pedrosa dilansir dari Motosan, Jumat (30/12/2022).

Follow Berita Okezone di Google News

“Sesuatu telah terjadi, sesuatu belum terarah dengan baik,” sambung pembalap berusia 37 tahun tersebut.

Fabio Quartararo

Selain itu, Pedrosa menilai bahwa perubahan yang ada di MotoGP berjalan dengan cepat. Dirinya pun meyakini bahwa Ducati masih akan menunjukan kemampuan lebih baik ketimbang tim lain di musim mendatang.

“Banyak hal berubah dengan sangat cepat, kita mungkin melihat awal yang sangat kuat dengan Ducati tetapi di musim dingin apapun bisa terjadi,” pungkasnya.

Sentimen: positif (79.9%)