Sentimen
Positif (96%)
24 Des 2022 : 09.06
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Yamaha, Ducati

Event: MotoGP

Tebar Ancaman ke Marc Marquez Dkk, Fabio Quartararo Tegaskan Selalu Haus Akan Kemenangan : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

24 Des 2022 : 09.06
Tebar Ancaman ke Marc Marquez Dkk, Fabio Quartararo Tegaskan Selalu Haus Akan Kemenangan : Okezone Sports

LESMO – Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, mengatakan bahwa dirinya memiliki sikap yang kompetitif karena selalu haus akan kemenangan. Tentunya, para rival Quartararo di MotoGP, seperti Marc Marquez hingga Francesco Bagnaia, perlu mewaspadai hal ini.

Ya, Quartararo dianggap sebagai salah satu pembalap terkuat di MotoGP. Pasalnya, dia sukses memulai kariernya dengan ciamik di MotoGP dan terus dilanjutkan sampai saat ini.

Fabio Quartararo

Quartararo memulai kariernya untuk bersaing di MotoGP sejak 2019. Tak membutuhkan waktu lama, pembalap berusia 23 tahun tersebut pun mampu menjadi juara dunia musim 2021.

BACA JUGA: Valentino Rossi Sebut Francesco Bagnaia dengan Fabio Quartararo yang Terkuat di MotoGP saat Ini

Pada musim 2022, Quartararo juga menjadi kandidat terkuat untuk bisa mempertahankan gelar juaranya. Namun sayang, di beberapa balapan terakhir, dirinya justru terpuruk dan harus kalah dari pembalap Ducati, Francesco Bagnaia.

Quartararo mengatakan bahwa membalap adalah hal yang sangat disukai olehnya. Selain itu, pembalap dengan nomor motor 20 tersebut mengatakan bahwa dirinya sangat kompetitif sehingga selalu menuntut hasil terbaik.

Follow Berita Okezone di Google News

“Balapan adalah hasrat saya, tetapi saya juga orang yang sangat kompetitif. Tidak masalah jika saya bermain PlayStation atau kartu, saya selalu ingin menang,” ungkap Fabio Quartararo, dilansir dari Motosan, Sabtu (24/12/2022).

Hal tersebut membuat Quartararo merasa sangat senang apabila berhasil meraih kemenangan di setiap balapan. Selain itu, Quartararo juga mengatakan dirinya memang sangat menyukai motor.

Fabio Quartararo

“Itulah mengapa yang paling saya sukai dari balapan adalah kemenangannya, serta motornya sendiri,” jelasnya.

Setelah kegagalan pada musim 2022, Quartararo tentu saja bersiap untuk kembali bersaing pada 2023. Berbagai upaya pun dilakukan agar motornya bisa lebih bersaing untuk memperebutkan gelar juara dunia.

Sentimen: positif (96.9%)