Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Garuda Indonesia
Kab/Kota: Bogor
Partai Terkait
Jokowi Nonton Indonesia vs Kamboja di Stadion GBK
CNNindonesia.com Jenis Media: Sport
Jakarta, CNN Indonesia --
Presiden RI Joko Widodo menonton langsung Timnas Indonesia vs Kamboja di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dalam pertandingan Piala AFF 2022, Jumat (23/12).
Kick-off pertandingan dimulai pada pukul 16.30 WIB. Ini merupakan laga pertama Indonesia di Stadion GBK sejak 15 Oktober 2019 kontra Vietnam.
Mengenakan jaket berwarna merah, Jokowi nampak didampingi oleh Menteri Pemuda Olahraga (Menpora) RI Zainudin Amali. Ia menepati janjinya ketika menyebut akan menonton langsung pertandingan Timnas Indonesia vs Kamboja.
"Saya mau nonton," kata Jokowi usai meresmikan Bendungan Ciawi dan Sukamahi di Kabupaten Bogor, Jumat (23/12) siang.
Kehadiran Jokowi di GBK sudah dipersiapkan oleh PSSI. Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan sudah melakukan inspeksi di area GBK pada Kamis (22/12).
Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu memeriksa beberapa aspek seperti steward, simulasi masuk penonton, venue operation center, ambulans, hingga kebersihan toilet.
Secara head to head, Indonesia punya rapor bagus saat bertemu Angkor Warriors. Dari 17 pertemuan, Indonesia sukses mencatatkan 16 kemenangan atas Kamboja. Sementara satu laga lainnya berakhir imbang.
Meski demikian Indonesia tidak boleh menganggap remeh Kamboja yang dinilai sudah mengalami perkembangan dalam permainan. Pada laga perdana di Piala AFF 2022, Kamboja sukses mengalahkan Filipina 3-2.
Dalam pertandingan ini Timnas Indonesia menurunkan formasi terbaik.
Nadeo Argawinata jadi pilihan utama di bawah mistar. Nadeo akan ditemani oleh empat pemain belakang.
Kuartet Asnawi Mangkualam, Fachruddin Aryanto, Jordi Amat, dan Pratama Arhan akan memastikan gawang Tim Garuda aman dari kebobolan.
Laga ini juga akan menjadi debut bagi Jordi Amat. Kehadiran pemain naturalisasi itu diharapkan dapat memberikan rasa aman buat tim.
Trio lini tengah akan tetap bertumpu pada Marc Klok, Ricky Kambuaya, dan MarselinoFerdinan.Klok dan Kambuaya sepertinya akan lebih banyak berperan sebagai gelandang pekerja keras sedangkan Marselino bakal bermain lebih ofensif.
Di lini depan kejutan dibuat Shin Tae Yong dengan mengandalkan Muhammad Raflisebagai andalan di lini depan. Rafliakan ditemani EgyMaulanaVikridanWitan Sulaeman.
Egydan Witan akan jadi kunci kekuatan Timnas Indonesia untuk mengobrak-abrik pertahanan Kamboja yang di laga pertama meraih kemenangan 3-2 atas Filipina.
(ikw/rhr)
Sentimen: positif (98.8%)