JAKARTA - Nilai tukar rupiah ditutup melemah 44 poin di level Rp15.627 atas dolar Amerika Serikat (USD) dalam perdagangan sore ini, Senin (12/12/2022).
Pengamat Pasar Uang, Ibrahim Assuaibi, mengatakan pelemahan rupiah ini karena pertumbuhan ekonomi Indonesia pada Kuartal Keempat 2022 berpotensi melambat.
Angkanya bisa di bawah 5% secara tahunan (YoY).
"Proyeksi pertumbuhan ekonomi kuartal keempat ini dipengaruhi oleh semakin beratnya tantangan perekonomian pada akhir tahun, terutama dari sisi global," jelas Ibrahim dalam rilis hariannya.
BACA JUGA:Jinakkan Dolar AS, Rupiah Ditutup Menguat ke Rp15.583/USD
Kemudian, lanjut dia, perlambatan ekonomi global makin berdampak ke dalam negeri. Ini bisa terlihat dari, pemutusan hubungan kerja (PHK) massal yang diperkirakan masih akan terus terjadi.
Baca Juga: Peduli Pejuang Kanker, Donasi Rambut Bersama Lifebuoy dan MNC Peduli Tengah Berlangsung!