Sentimen
Positif (57%)
10 Des 2022 : 17.25

Jelang Nataru 2023, Harga Tiket Kereta Api Naik? : Okezone Economy

11 Des 2022 : 00.25 Views 2

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Ekonomi

Jelang Nataru 2023, Harga Tiket Kereta Api Naik? : Okezone Economy

JAKARTA - Momen libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023 diprediksi akan membuat mobilitas masyarakat meningkat, baik yang memakai kendaraan pribadi atau transportasi umum.

Sepeti kita ketahui bahwa biasanya momen-momen seperti Nataru atau Lebaran, harga tiket akan mengalami kenaikan yang tinggi untuk perjalanan.

Lantas bagaimana dengan harga tiket kereta api, apakah ada kenaikan tarif pada momen Nataru 2023 mendatang?

 BACA JUGA:Ada Tiket Kereta Promo Harbolnas 12.12 Mulai Harga Rp50 Ribu, Cek Rutenya

VP Public Relations KAI Joni Martinus mengatakan bahwa tidak ada kenaikan tarif tiket kereta api.

"KAI menegaskan bahwa tidak ada kenaikan tarif kereta api. Tarif KA komersial sifatnya fluktuatif menyesuaikan dengan demand dari pelanggan," katanya kepada MNC Portal, Sabtu (10/12/2022).

Dia menegaskan bahwa tarifnya akan selalu berada dalam Tarif Batas Bawah (TBB) - Tarif Batas Atas (TBA) yang telah ditetapkan.

 

Baca Juga: Peduli Pejuang Kanker, Donasi Rambut Bersama Lifebuoy dan MNC Peduli Tengah Berlangsung!

"Adapun untuk KA-KA yang sifatnya PSO, atau mendapatkan Public Service Obligation, tarifnya selalu tetap sesuai dengan tarif yang telah ditentukan oleh pemerintah," jelasnya.

Sementara itu, Joni mengatakan untuk memberikan alternatif, KAI juga menjual tiket ke berbagai tujuan dalam berbagai kelas dan subkelas.

Tujuannya agar pelanggan dapat memilih tarif yang diinginkan sesuai dengan kebutuhannya.

KAI pun menyediakan tarif khusus di mana pelanggan dapat membeli tiket dengan tarif lebih murah.

Tiket dapat dibeli melalui aplikasi KAI Access atau loket stasiun maksimal 2 jam sebelum keberangkatan.

Dalam rangka untuk memberikan kemudahan bagi pelanggan, KAI mengadakan event promo diskon tiket serta menyediakan tarif reduksi bagi lansia, infant, wartawan, dan berbagai instansi lainnya.

Adapun total tiket KA Jarak Jauh yang dijual pada periode Nataru 2023 yaitu sebanyak 2.236.021 tiket.

Sentimen: positif (57.1%)