Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Surabaya, Jayapura
Tokoh Terkait
Pergerakan Pesawat di Bandara AP I Turun 9,9 Persen per Maret 2022
CNNindonesia.com Jenis Media: Ekonomi
PT Angkasa Pura I (AP I) mencatat pergerakan pesawat hanya 35.740 di 15 bandara sepanjang Maret 2022. Realisasi itu menurun 9,9 persen dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, yaitu 39.695.
"Penurunan tersebut disebabkan menurunnya jumlah pergerakan pesawat charter dan non komersial sebesar 86 persen," ungkap Direktur Utama AP I Faik Fahmi dalam keterangan resmi, Jumat (8/4).
Sementara, pergerakan pesawat domestik dan internasional justru meningkat selama Maret 2022. Rinciannya, pergerakan pesawat domestik naik 14,6 persen dan internasional naik 39,6 persen.
Di sisi lain, AP I mencatatkan jumlah penumpang sebanyak 3,69 juta pada Maret 2022. Jumlah itu naik 55,5 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu yang hanya 2,37 juta penumpang.
Faik mengatakan kenaikan juga terjadi pada lalu lintas kargo. Tercatat, layanan kargo naik 7,82 persen dari 36,84 juta kg menjadi 39,72 juta kg kargo.
"Tentu saja, jumlah penumpang dan trafik penerbangan yang kembali merangkak naik ini merupakan pertanda positif dari kembalinya kepercayaan diri masyarakat untuk kembali bepergian dengan transportasi udara," ujar Faik.
Berdasarkan catatan AP I, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar melayani penumpang paling banyak, yakni 830.719 penumpang. Diikuti dengan Bandara Juanda Surabaya yang melayani 766.305 penumpang, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali 605.133 penumpang.
Lalu, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar melayani pergerakan pesawat terbanyak, yaitu 6.398 pergerakan. Kemudian, Bandara Juanda Surabaya melayani 5.567 pergerakan pesawat dan Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali 4.774 pergerakan pesawat.
Untuk lalu lintas kargo, Bandara Sentani Jayapura melayani 11 juta kg, Bandara Sultan Hasanuddin Makassar 6,64 juta kg, dan Bandara Juanda Surabaya 5,97 juta kg kargo.
Secara rata-rata, 15 bandara yang dikelola oleh AP I melayani penumpang sebanyak 119.129 penumpang per hari, 1.153 pergerakan pesawat per hari, dan 1,28 juta kg pergerakan kargo per hari.
[-]
(tdh/aud)Sentimen: positif (61.5%)