10 Aktor dengan Penghasilan Terbesar di Dunia pada 2022, Siapa Jawaranya?

6 Des 2022 : 20.00 Views 9

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Ekonomi

10 Aktor dengan Penghasilan Terbesar di Dunia pada 2022, Siapa Jawaranya?

Liputan6.com, Jakarta Beberapa bintang film Hollywood mendapat gaji hingga masuk dalam daftar aktor berpenghasilan tertinggi di dunia. Akan tetapi, tidak semua aktor Hollywood menunjukkan standar bakat yang sama.

Tahun ini menjadi tahun yang menguntungkan bagi para veteran showbiz, seperti Tom Cruise, Leonardo DiCaprio, dan Brad Pitt dengan film-film baru.

Sementara peran Joaquin Phoenix yang diakui dalam Joker pada 2019 lalu telah memberinya dorongan finansial untuk sekuel film yang akan datang.

Jadi, kira-kira aktor mana saja yang mendapat bayaran terbesar di tahun 2022? Melansir South China Morning Post, Selasa (6/12/2022), berikut ini deretan aktor bergaji terbesar 2022 berdasarkan estimasi Variety.

10. Joaquin Phoenix – USD 20 juta

Film: Joker 2

Aktor Amerika kini berusia 48 tahun itu dikontrak oleh Warner Bros untuk memainkan karakter Arthur Fleck sebagai penjahat Joker dari DC Comics.

Variety melaporkan bahwa dia dibayar hingga USD 4,5 juta untuk film tahun 2019. Kemudian sejak saar itu dia membuktikan kemampuannya dengan menghasilkan lebih dari USD 1 miliar di box office. Terhitung dari gaji barunya sebesar USD 20 juta untuk Joker 2, yang mana dia akan membintangi bersama Lady Gaga.

9. Tom Hardy – USD 20 juta

Film: Venom 3

Dikenal karena peran awalnya dalam film-film, seperti RocknRolla (2008) dan Inception (2010), Hardy mendapatkan jackpot ketika ia mendapatkan peran utama sebagai franchise Marvel's Venom.

Aktor Inggris saat ini berusia 45 tahun itu dilaporkan menghasilkan USD 20 juta untuk menandatangani ulang karakter yang diproduksi Disney untuk film ketiganya yang akan datang.

Sentimen: positif (98.8%)