ALASAN kenapa baju para pembalap MotoGP ada punuk di belakangnya akan diulas dalam artikel Okezone. Para pencinta MotoGP tentu mempertanyakan apa fungsi dari punuk di bagian belakang baju para pembalap di atas lintasan.
Tentunya punuk pada bagian belakang baju para pembalap MotoGP memiliki fungsinya tersendiri. Lantas, apa fungsi punuk itu?
Berikut Alasan Kenapa Baju Para Pembalap MotoGP Ada Punuk di Belakangnya
Melansir dari AutoSport, baju balap modern adalah perlengkapan yang canggih. Di MotoGP, disesuaikan untuk setiap pengendara guna mencapai yang terbaik bagi setiap individu.
Sebagai salah satu bagian dari baju balap, ternyata punuk atau wearpack menjadi salah satu fitur yang paling menonjol dari setiap baju pembalap MotoGP. Awalnya fitur ini diperkenalkan untuk meningkatkan aliran udara dan meningkatkan kecepatan tertinggi sepeda motor.
Wearpack sendiri telah digunakan sebagai tempat menampung air minum, saluran pendingin, dan elektronik. Kantong air minum yang ada di bagian punggung itu memiliki kapasitas menampung air minum mencapai 300 mililiter atau setara dengan minuman kaleng.