Sentimen
Negatif (99%)
5 Des 2022 : 20.52
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Bali United, Dewa United

Kab/Kota: Tangerang, Solo

Hasil Liga 1: 5 Gol Tercipta & 2 Gol Dianulir, Bali United Bungkam Persita

Kumparan.com Kumparan.com Jenis Media: News

5 Des 2022 : 20.52
Hasil Liga 1: 5 Gol Tercipta & 2 Gol Dianulir, Bali United Bungkam Persita
Persita vs Persikabo di Liga 1, Jumat (19/8/2022). Foto: ligaindonesiabaru.com
Liga 1 2022/23 akhirnya dimulai lagi, Persita dikalahkan Bali United pada pekan ke-12, Senin (5/12), di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah. Skor akhir 2-3.

Gol Persita dicetak oleh Fahreza Sudin di menit 55 dan Agustin Cattaneo di menit 73. Di sisi lain, gol Bali United dicetak oleh Muhammad Rahmat di menit 21 serta Eber Bessa di menit 58 dan 89 (penalti). 'Serdadu Tridatu' sebenarnya juga mencetak gol di menit 8 dan 62, tetapi dianulir karena offside.

Dengan hasil ini, Bali United naik ke peringkat 2 dengan 24 poin. Sementara itu, Persita tertahan di urutan 5 dengan 22 poin.

Starting XI Persita vs Bali United di Liga 1

Persita XI: Dhika Bayangkara; Mario Jardel, Agustin Cattaneo, Yohanes Kandaimu, Muhammad Toha; Paulo Sitanggang, Dadang Apridianto, Ezequiel Vidal; Fahreza Sudin, Wildan Ramdhani, Ramiro Fergonzi.

Bali United XI: Muhammad Ridho; Ricky Fajrin, Jajang Mulyana, Willian Pacheco, Novri Setiawan; Brwa Nouri, Rizky Pellu; Muhammad Rahmat, Eber Bessa, Privat Mbarga; Lerby Eliandry.

Jalannya Laga Persita vs Bali United di Liga 1

Bali United vs Dewa United, Sabtu (10/9/2022). Foto: Instagram/@baliunitedfc

Bali United mencetak gol di menit 8. Pellu mencetak gol via sundulan kepala usai memanfaatkan sepak pojok, tetapi gol dianulir karena offside.

Persita menciptakan peluang di menit 11. Menerima umpan dari Sudin, Vidal melepas tendangan, tetapi akurasinya masih meleset dari gawang Bali United.

Bali United betulan mencetak gol di menit 21. Bessa melepas umpan silang ke kotak penalti Persita, Rahmat mencetak gol via sundulan kepala. 0-1.

Persita coba menyamakan kedudukan. Salah satunya via usaha Ramdhani yang melepas tembakan akurat di menit 37, tetapi Ridho masih bisa mengamankan gawang Bali United.

Persita menciptakan peluang di menit 49. Menerima umpan tarik datar, Wildan melepas tendangan keras di kotak penalti tetapi akurasinya masih melebar dari gawang Bali United.

Persita vs Bali United di Liga 1. Foto: Twitter/@Persitajuara

Persita mencetak gol di menit 55. Wildan memberi umpan tarik datar, lalu Fergonzi melepas tendangan, bola diblok bek Bali United, bola kembali ke kakinya dan melepas lagi tendangan yang kali ini ditepis Ridho, bola liar disambar tendangan jadi gol oleh Sudin. 1-1.

Bali United mencetak gol lagi di menit 58. Fajrin menusuk ke kotak penalti Persita, lalu melepas umpan tarik datar, Bessa melepas tendangan keras datar nan akurat ke sisi kiri gawang Persita. 1-2.

Di menit 60, Persita nyaris mencetak gol. Fergonzi melepas tendangan datar, bola bisa diblok pemain Bali United, sehingga cuma bergulir tipis di samping gawang.

Bali United mencetak gol lagi di menit 62. Fajrin melepas umpan silang lambung, bola disundul Lerby ke gawang Persita. Gol dianulir karena Lerby dianggap sudah offside.

Bali United memiliki peluang bagus di menit 66. Berawal dari serangan balik cepat, Rahmat melepas tendangan datar di kotak penalti, tetapi bola masih bisa ditepis Dhika.

Persita mencetak gol di menit 73. Wildan melepas umpan silang, bola disundul Cattaneo hingga masuk gawang Persita. 2-2.

Bali United diberi hadiah penalti di menit 85. Insidennya, Dhika menangkap bola lambung, tetapi kakinya tampak menendang kaki Pacheco yang melompat di dekatnya. Wasit menganggap itu pelanggaran dan memberi kartu kuning untuk Dhika.

Sempat terjadi perdebatan, wasit tetap pada keputusannya. Di menit 89, Bessa yang menjadi eksekutor sukses mencetak gol. 2-3. Tiada lagi gol tercipta hingga bubar.

Sentimen: negatif (99.8%)