Sentimen
Positif (93%)
3 Des 2022 : 11.07
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Honda

Event: MotoGP, Formula 1

Motor MotoGP Makin Canggih, Marc Marquez Beri Peringatan! : Okezone Sports

3 Des 2022 : 18.07 Views 2

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

Motor MotoGP Makin Canggih, Marc Marquez Beri Peringatan! : Okezone Sports

MOTOR MotoGP makin canggih, Marc Marquez beri peringatan. Menurut sang rider Repsol Honda, perkembangan pesat motor MotoGP ini bisa membahayakan pembalap.

MotoGP sudah semakin berkembang dengan setiap pabrikan muncul dengan ide inovasinya masing-masing. Yang terbaru adalah memasang sirip di bagian ekor yang memengaruhi aerodinamika motor.

 Marc Marquez

Marquez belum puas dengan kinerja motornya dan menuntut Honda terus melakukan perkembangan. Seandainya itu terwujud, konsekuensinya prototipe MotoGP menjadi semakin canggih. Tapi risikonya menurut Marquez, motor malah jadi lebih dipentingkan ketimbang pembalap

“Pembalap lebih penting daripada motornya, inilah yang ingin saya percayai,” ucap Marc Marquez dikutip laman Corsedimoto,

“Tetapi setiap kali (berpikir) itu, (maka) semakin bergantung pada apa yang Anda miliki, karena jika Anda tidak memiliki motor (kompetitif), tidak ada yang bisa dilakukan. Ini tidak seperti Formula 1 yang sama ekstremnya, tapi kami menuju ke arah itu dan kami harus berhati-hati,” lanjut Marquez.

Perpaduan kekuatan mesin yang semakin berkembang dan keahlian pembalap dicontohkan Marquez terjadi pada pembalap-pembalap papan atas. Menurutnya, mereka semua menjadi sangat sulit dikalahkan.

“Dengan motor saat ini, yang tercepat adalah mereka yang berada di puncak: (Enea) Bastianini, Pecco (Bagnaia), (Fabio) Quartararo, Aleix (Espargarò) tahun ini. Kami akan melihat apakah kami bisa melawan mereka di masa depan,” lanjutnya.

 BACA JUGA:Alex Marquez Beberkan Marc Marquez Sempat Berpikir tentang Pensiun Sebelum Dioperasi

Marquez mencontohkan lagi lebih teknis yakni mengambil tindakan saat berkendara. Saat dahulu, pembalap berperan signifikan mengatur kinerja motor secara manual, kini telah ada pengaturan otomatis sesuai situasi yang ada.

“Sekarang tidak ada lagi perbedaan. Tim satelit memiliki motor pabrikan, jadi mereka memiliki alat yang sama. Sebelum Anda masuk ke MotoGP, saat Anda memasang gigi keempat di trek lurus, Anda tidak berada pada torsi penuh, karena Anda harus bermain dengan wheelie, rem belakang, pair, dan posisi tubuh,” lanjutnya.

 Marc Marquez

“Bertentangan dengan apa yang terjadi hari ini, Anda keluar dengan gigi kedua dan ketiga dengan perangkat holeshot, dengan aerodinamika, Anda memiliki torsi maksimum dan Anda berada di dalam seperti di Moto3, untuk alasan ini semuanya sekarang lebih mudah,” pungkasnya.

Marquez sudah berpengalaman selama 10 tahun di MotoGP. Musim depan, peraih enam gelar juara dunia ini akan melakoni musim ke-11-nya di MotoGP.

Sentimen: positif (93.4%)