Sentimen
Positif (66%)
30 Nov 2022 : 13.40

PKS Bakal Putuskan Dukungan Capres di Akhir Tahun 2022

30 Nov 2022 : 20.40 Views 2

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Politik

PKS Bakal Putuskan Dukungan Capres di Akhir Tahun 2022

Liputan6.com, Jakarta Partai Keadilan Sejahtera (PKS) segera mengambil keputusan terkait pencalonan presiden. Majelis Syuro PKS akan mengambil keputusan di akhir tahun 2022 terkait siapa calon presiden (capres) yang bakal diusung.

"Insyaallah akhir tahun akan ada majelis syuro mudah-mudahan ada keputusan. Kita lebih cepat lebih baik tapi memamg banyak pertimbangan yang harus dilakukan," ujar Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera kepada wartawan, Rabu (30/11/2022).

Mardani pun yakin deklarasi koalisi dan calon presiden serta calon wakil bisa digelar pada awal tahun depan.

Dia mengakui paling menguat adalah mencalonkan Anies Baswedan bersama NasDem dan Demokrat. Tetapi belum tahu apakah PKS juga akan mengajukan nama sebagai cawapresnya.

"Saat ini pak Anies dengan NasDem dan Demokrat itu opsinya," ujarnya.

Untuk saat ini PKS masih berpegang mengusulkan Ahmad Heryawan sebagai calon wakil presiden. Tetapi keputusan harus diambil bersama-sama.

"Itu kita bahas bersama yang jelas kanh Aher, tapi kita bahas terus bersama koalisi karena kesepakatannya bukan kesepakatan PKS tapi kesepakatan mas Anies dengan tiga partai," kata Mardani.

 

Partai Keadilan Sejahtera atau PKS menggelar rapat pimpinan nasional di Jakarta mulai Senin (20/06) hingga hari ini (21/06). Salah satu agenda terpenting Rapimnas PKS adalah menentukan kriteria Capres yang akan diusung PKS.

Sentimen: positif (66.7%)