Sentimen
Negatif (66%)
29 Nov 2022 : 04.42
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Ducati

Event: MotoGP

Bos KTM Yakin Duet Pol Espargaro dan Augusto Fernandez Mampu Bersaing di MotoGP 2023 : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

29 Nov 2022 : 04.42
Bos KTM Yakin Duet Pol Espargaro dan Augusto Fernandez Mampu Bersaing di MotoGP 2023 : Okezone Sports

DIREKTUR balap KTM, Pit Beirer mengaku optimis dengan duet Pol Espargaro dan Augusto Fernandez di KTM Tech3 GASGAS. Ia pun yakin, keduanya bakal kompak dan membuahkan hasil manis di MotoGP 2023.

Seperti diketahui, Pol Espargaro dan Augusto Fernandez akan menjadi rider anyar KTM Tech3 GASGAS di MotoGP 2023. Mereka menggantikan kursi yang ditinggalkan Raul Fernandez dan Remy Gardner.

Pol Espargaro

Tak hanya mereka berdua, tim pabrikan asal Austria itu juga merombak kursi pembalap pada Red Bull KTM Factory Racing. Sebab, Jack Miller menggantikan posisi yang ditinggalkan Miguel Oliveira. Eks pembalap Ducati Lenovo itu akan bertandem dengan Brad Binder.

Dengan memiliki empat pembalap itu membuat Pit Beirer optimistis menatap musim depan. Dia menilai rider yang dimiliki KTM saat ini adalah rider yang punya pengalaman apik.

“Sekarang kami memiliki empat pembalap yang telah ditentukan dan memiliki pengalaman yang diperlukan,” ucap Pit Beirer, dilansir dari Motosan, Selasa (29/11/2022).

Lebih lanjut, Pit Beirer menilai, masuknya Pol Espargaro akan memberikan dampak positif kepada Augusto Fernandez, yang berstatus sebagai Rookie. Sebab, adik dari Aleix Espargaro itu memiliki pengalaman yang sudah tidak perlu diragukan lagi.

“Di tim GASGAS yang baru kami memiliki Pol yang berpengalaman. Ia berpasangan dengan Augusto Fernandez salah seorang rookie, yang akan berhasil musim depan,” ungkapnya.

Augusto Fernandez

“Sekarang kami memiliki barisan pembalap yang bisa kami lalui dengan baik maupun buruk. Begitulah MotoGP, ada hari-hari yang sulit dan pada hari-hari itulah kami harus tetap bersatu,” pungkas Pit Beirer.

Sentimen: negatif (66%)