Sentimen
Negatif (99%)
21 Nov 2022 : 21.21
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Matraman, Kebon Manggis

Kasus: kebakaran

Tokoh Terkait

Tabung Gas Bocor dan Meledak, Depot Pengisian Kebakaran Dua Orang Terluka : Okezone Megapolitan

21 Nov 2022 : 21.21 Views 3

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

Tabung Gas Bocor dan Meledak, Depot Pengisian Kebakaran Dua Orang Terluka : Okezone Megapolitan

JAKARTA - Depot pengisian ulang tabung gas di Matraman kebakaran akibat adanya kebocoran tabung gas 13 Kilogram. Kebakaran yang terjadi mulai pukul 16.56 WIB, berlokasi terletak di Jalan Kesatrian 19 RT 019/03, Kebon Manggis, Matraman, Jakarta Timur.

Hal ini disampaikan Kasie Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman, perihal kebakaran yang menghanguskan total luas wilayah depot pengisian ulang tabung gas, yakni 15 meter persegi. Gatot pun menjelaskan kronologi awal penyebab kebakaran tersebut.

"Awalnya pada saat ingin melakukan pengisian tabung gas 13 kg ke tabung 3 kg, terjadi kebocoran dan menimbulkan ledakan sehingga membakar ruangan kamar dan dapur rumah," ujar Gatot melalui keterangan, Senin (21/11/2022).

Kebakaran tersebut pun mengakibatkan dua orang menjadi korban luka bakar. Kedua korban, menurut Gatot, mengalami luka bakar di bagian tangan.

"Korban luka bakar 2 orang, di bagian tangan ,atas nama Hendrik (laki-laki ,42 tahun) dan Puji Rahman (Laki-laki,37 tahun)," lanjut Gatot.

Gatot pun mengungkapkan, total kerugian yang dialami pemilik depot tersebut yakni Rp 25 Juta. Guna memadamkan api, Gatot menuturkan jajarannya menerjunkan 10 unit personil dengan dua unit mobil pompa.

"Kami lakukan awal Pemadaman pada sekira pukul.17.05 WIB, Alhamdulillah api sudah padam pada sekira pukul.17.49 WIB," pungkas Gatot.

Baca Juga: Lifebuoy x MNC Peduli Ajak Masyarakat Berbagi Kebaikan dengan Donasi Rambut, Catat Tanggalnya!

(aky)

Sentimen: negatif (99.8%)