Sentimen
Positif (99%)
18 Nov 2022 : 00.44
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Wonogiri

Hadapi Saena Kawakami di Perempatfinal Australia Open 2022, Gregoria Mariska Harap Bisa Main Lebih Tenang : Okezone Sports

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

18 Nov 2022 : 00.44
Hadapi Saena Kawakami di Perempatfinal Australia Open 2022, Gregoria Mariska Harap Bisa Main Lebih Tenang : Okezone Sports

TUNGGAL putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung berhasil menumpas perlawanan Supanida Katethong di babak 16 besar Australia Open 2022, Kamis 17 November 2022. Gregoria Mariska menang dua gim langsung lawan wakil Thailand tersebut dengan skor 21-15 dan 21-9.

Berkat kemenangan itu Jorji –sapaan Gregoria- melangkah ke babak perempatfinal Australia Open 2022. Nantinya, Gregoria Mariska bakal menghdapi Saena Kawakami (Jepang) demi meraih tiket semifinal Australia Open 2022.

 Gregoria Mariska

Jelang lawan Saena Kawakami, pemain ranking 19 dunia itu merasa senang dengan performanya di 16 besar. Ia menilai semua kemampuan terbaiknya bisa dikeluarkan sehingga bermain dengan sangat apik.

Oleh karena itu, pemain 23 tahun tersebut berambisi untuk mengulangi permainan gemilangnya di 16 besar ketika mentas di perempatfinal Saena Kawakami. Meski begitu, dia yakin bisa bermain lebih tenang dan lebih fokus lagi untuk memenuhi ambisinya meraih kemenangan.

"Lawan Kawakami, saya akan bermain seperti saat melawan Supanida. Saya harus lebih tenang dan fokus,” kata Gregoria Mariska dikutip dari rilis PBSI.

“Pokoknya bermain tanpa buru-buru. Saya ingin menang!" tambahnya.

Sementara itu, Saena Kawakami mengamankan tiket perempatfinal usai menekuk utusan tuan rumah, Tiffany Ho. Dia juga menang dua gim langsung dalam permainan yang dominan dengan skor 21-13 dan 21-4.

Dari segi rekor pertemuan, Gregoria Mariska lebih unggul dari wakil Negeri Sakura itu. Dalam tiga kali kesempatan, pemain kelahiran Wonogiri itu berhasil menang dua kali dan kalah sekali.

Gregoria Mariska

Dua kemenangan itu pun diraih oleh kekasih Mikha Angelo tersebut dalam dua pertemuan terakhir, yakni di Hylo Open 2021 dan Thailand Open 2018. Alhasil, di atas kertas Gregoria lebih diunggulkan untuk menang di perempatfinal Australia Open 2022 yang akan berlangsung hari ini, Jumat (18/11/2022).

Sentimen: positif (99.9%)