Sentimen
Informasi Tambahan
Event: Olimpiade, Ramadhan
Kab/Kota: bandung, Sidoarjo, Malang, Klaten, Sukoharjo, Jati, Kudus, Tulungagung, Sleman, Pekalongan, Solo, Manado
Tokoh Terkait
12 Atlet Resmi Gabung PB Djarum
Detik.com Jenis Media: Sport
Sebanyak 12 atlet telah resmi bergabung dengan PB Djarum. Atlet dari kelompok usia U-11 dan U-13 tersebut menerima beasiswa usai mengikuti audisi umum 2022.
Seremoni pengumuman itu disampaikan di GOR Djarum, Jati, Kudus, pada Selasa (15/11/2022). Salah satu atlet yang berhasil menjadi anggota baru ialah Muhammad Waldan Habibi asal Binjai, Sumatra Utara.
Atlet kelahiran 10 September 2011 ini bersyukur bisa terpilih oleh para legenda bulutangkis Indonesia dan pelatih PB Djarum dari ribuan peserta yang bersaing di Audisi Umum 2022.
"Enggak menyangka bisa terpilih dan masuk PB Djarum karena saat karantina kemarin susah sekali tesnya. Sempat berpikir kalau enggak lolos. Ternyata diberikan kesempatan oleh pelatih untuk dapat bergabung," kata Waldan dalam keterangan tertulis yang diterima detikSport.
Hal serupa diungkapkan Jordana Alexa Mongkareng, asal Minahasa Selatan, Sulawesi Utara. Menurutnya, hasil ini sesuai dengan apa yang ia targetkan. ia akan bergabung di sektor U-11 putri.
"Dulu saya latihan di klub Manado, lalu karena mau masuk PB Djarum akhirnya saya latihan di Kudus sejak empat bulan lalu. Karena emmang targetnya masuk dan jadi juara Olimpiade," kata atlet kelahiran 18 Agustus 2012 ini.
Seperti diketahui, perjuangan ke-12 atlet mendapatkan beasiswa tidaklah mudah. Di tahap awal Audisi Umum, mereka harus bersaing dengan ribuan atlet dari berbagai penjuru Tanah Air. Tercatat, sebanyak 2.386 pendaftar bersaing masuk PB Djarum.
Pada proses seleksi di fase screening dan turnamen, ribuan atlet tersebut saling mengalahkan dan menunjukkan kemampuan terbaik mereka di hadapan Tim Pencari Bakat PB Djarum yang berisikan legenda bulutangkis Indonesia dan juga para pelatih PB Djarum.
Hasilnya, terpilihlah 51 atlet dari dua kelompok usia yakni U-11 dan U-13 yang melaju ke babak karantina selama tiga pekan di asrama PB Djarum. Dalam kurun waktu tersebut, tiap-tiap atlet diamati melalui tiga aspek penilaian yakni tes fisik, tes kesehatan dan psikotes.
Usai penilaian secara komprehensif, terpilihlah 12 atlet yang dinyatakan lulus Audisi Umum 2022 dan berhak bergabung dengan PB Djarum.
Manajer Tim PB Djarum, Fung Permadi, mengatakan para atlet yang baru bergabung nantinya diberikan berbagai program demi meningkatkan kemampuan dan mental mereka saat berlaga di atas lapangan.
"Setelah bergabung, mereka akan mengikuti berbagai program pendasaran untuk meningkatkan kemampuan dasar, cara berpikir dan juga mental saat bertanding nanti," kata Fung.
"Setelah enam bulan, kami akan mulai terjunkan mereka ke berbagai kejuaraan junior untuk melihat sejauh mana perkembangan mereka, dari situ akan dievaluasi hal-hal yang perlu diperbaiki agar prestasi mereka bisa semakin baik," tambahnya.
Berikut Para Peraih Djarum Beasiswa Bulutangkis 2022:
U-11 Putra
Bariza Ghiffari Al-Fattah, Klaten, Jawa Tengah, PB Bintang Klaten
U-11 Putri
Jordana Alexa Mongkareng, Minahasa Selatan, Sulawesi Utara,PB Champion Dakota
Keiko Na'Chelle Sahe, Jakarta Barat, DKI Jakarta, PB Champion Dakota
Liyana Zahirah, Pekalongan, Jawa Tengah, PB Unggul Jaya
Alisha Artha Amara, Sukoharjo, Jawa Tengah, PB PMS Solo
Mikha Ribka Kasalang, Tulungagung, Jawa Timur, Wendra Badminton Academy Tungagung
U-13 Putra
Rizky Caesar Ramadhan, Sidoarjo, Jawa Timur, PB Eka Jaya Sidoarjo
Zhalem Julian Yullyana, Bandung, Jawa Barat, PB Pangkas
Muhammad Waldan Habibi, Binjai, Sumatera Utara, PB Rada Binjai
Deva Devandra Santosa, Malang, Jawa Timur, PB PMS
U-13 Putri
Alysa Mukti Salsabiela, Sleman, D.I. Yogayakarta, PB Jaya Raya Satria
Chaterine Carolina Sumual, Minahasa Utara, Sulswesi Utara, PB Maesa
Simak Video "Senyum Ronaldo di Timnas Portugal Saat Gonjang-ganjing di MU"
[-]
(mcy/cas)
Sentimen: positif (100%)