Sentimen
Negatif (80%)
14 Nov 2022 : 08.45

Belum Sepakati Pendamping Anies, Alasan Koalisi Perubahan Batal Deklarasi

14 Nov 2022 : 15.45 Views 3

Liputan6.com Liputan6.com Jenis Media: Politik

Belum Sepakati Pendamping Anies, Alasan Koalisi Perubahan Batal Deklarasi

Liputan6.com, Jakarta - NasDem, PKS dan Demokrat menjadi tiga partai yang digadang akan berkoalisi pada 10 November kemarin. Namun faktanya, hingga hari ini, poros politik tersebut masih sebatas wacana.

Menanggapi hal itu, Analis Politik Arifki Chaniago menilai, batalnya ketiga partai itu untuk berkoalisi disebabkan adanya deal politik yang belum selesai. Salah satunya, kursi calon wakil presiden.

“NasDem sudah diuntungkan karena telah mendeklarasikan Anies lebih awal, sedangkan Demokrat dan PKS harus berebut kursi pendampingnya,” kata Arifki dalam keterangan pers diterima, Senin (14/11/2022).

Pria yang juga menjabat sebagai Direktur Eksekutif Aljabar Strategic ini menambahkan, selain saling berebut kursi antar kader PKS dan Demokrat, poros yang digadang akan bernama Koalisi Perubahan itu masih juga masih menunggu siapa lawan tanding mereka dari kubu PDIP dan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

“Dengan belum munculnya capres dari PDI-P dan KIB, Koalisi Perubahan tentu menyimpan nama cawapres untuk dikeluarkan pada saat yang tepat, sehingga tetap menjadi bahan percakapan pada momentum puncaknya,” jelas Arifki.

Dukungan untuk Anies Baswedan terus mengalir. Setelah 4 hari resmi menjadi Capres dari Partai Nasdem, Anies bertemu dengan Ketum Partai Demokrat, AHY. Dalam pertemuan ini, Anies memberi sinyal akan jalan bersama dengan Demokrat pada Pilpres 2024.

Sentimen: negatif (80%)