Sentimen
Positif (99%)
14 Nov 2022 : 18.33
Informasi Tambahan

Event: MotoGP

Grup Musik: IZ*ONE

Soal Penerus Marc Marquez, Chicho Lorenzo Sebut Nama Izan Guevara : Okezone Sports

15 Nov 2022 : 01.33 Views 3

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Sport

Soal Penerus Marc Marquez, Chicho Lorenzo Sebut Nama Izan Guevara : Okezone Sports

AYAH legenda MotoGP Jorge Lorenzo, Chicho Lorenzo menyebut nama Izan Guevara yang akan menjadi sosok penerus Marc Marquez di MotoGP. Menurutnya, Guevara merupakan pembalap muda yang sangat berbakat.

Seperti diketahui, Chicho Lorenzo mempunyai sekolah balap bernama Lorenzo Motorbike Racing School. Sekolah balap tersebut berlokasi di Mallorca, Spanyol.

Izan Guevara

Sekolah itu telah melahirkan beberapa pembalap kenamaan saat ini. Seperti Joan Mir, Augusto Fernandez, sampai Izan Guevara. Ketiga nama ini sudah mencicipi rasanya menjadi juara di kelasnya masing-masing.

Seperti kita tahu, Joan Mir pernah menjadi juara dunia MotoGP pada tahun 2020. Sementara Augusto Fernandez sukses menyabet titel Moto2 2022 dan sekarang promosi ke MotoGP bersama dengan tim GasGas Tech3. Kemudian Izan Guevara merengkuh titel juaranya pada kelas Moto3.

Chicho Lorenzo pun cukup kagum dengan bakat-bakat pembalap jebolan sekolahnya ini. Dia menilai kalau Mir merupakan murid yang paling berbakat yang pernah dia miliki.

“Joan Mir adalah pembalap paling berbakat yang pernah saya miliki dalam hidup saya. Augusto Fernández tidak begitu berbakat, tetapi dia sangat cerdas,” kata Chicho Lorenzo, dikutip dari Motosan, Senin (14/11/2022).

Sanjungan tinggi diberikan Chicho Lorenzo untuk Guevara karena bakatnya yang luar biasa. Sampai-sampai, dia menyebut kalau rider berusia 18 tahun itu akan menjadi penerus The Baby Alien -julukan Marquez.

Izan Guevara

“Izan Guevara akan menandai sebuah era, dia akan menjadi pewaris Marc Márquez karena kecerdasan yang dia miliki, intuisinya dan kepercayaan dirinya. Dan dia masih remaja,” pungkas Chico Lorenzo.

Sebatas informasi, Guevara keluar sebagai juara dunia Moto3 2022 bersama tim GasGas Aspar. Pembalap asal Spanyol itu menutup musimnya dengan mencetak 319 poin, unggul atas Sergio Garcia (257 poin) dan Dennis Foggia (246 poin).

Sentimen: positif (99.7%)