TIM pabrikan Honda tak memperlihatkan performa maksimal ketika ikut tes pascamusim MotoGP Valencia 2022. Hal itu membuat bos Honda, Alberto Puig berpikir keras hingga berjanji bakal merombak motor secara menyuluruh.
Sekadar diketahi, di tes yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo itu, hasil terbaik Honda didapatkan Marc Marquez di peringkat 13. Itu pun berbeda 0,644 detik dari pembalap tercepat yang dikuasai Luca Marini dari Ducati.
Pembalap lain menempati peringkat bawah. Joan Mir (Repsol Honda) di peringkat 18. Sementara Takaaki Nakagami dan Alex Rins dari LCR Honda menempati peringkat 19 dan 20.
Saat ini Honda masih melakukan pengujian RC213V dengan sejumlah perubahannya dibanding musim lalu. Tapi melihat hasil ini, menurutnya perlu ada perombakan yang menyeluruh di motornya.
“Tujuannya untuk memperbaiki motor secara umum. Artinya, seluruh sepeda motor tanpa terkecuali,” ucap Alberto Puig dikutip laman Motosan, Senin (14/11/2022).
"Hari ini dengan sepeda motor yang ada, Anda tidak bisa mengatakan 'hanya ini atau hanya itu' (perbaikan),” lanjutnya.