VALENCIA – Tim Gresini Racing Ducati harus kehilangan pembalap andalannya, Enea Bastianini, di MotoGP 2023 karena mendapat promosi membela tim pabrikan Ducati. Tak ayal, Gresini Racing pun tentunya menaruh harapan besar kepada 2 pembalapnya musim depan, Alex Marquez dan Fabio Di Giananntonio, yang diharapkan bisa melanjutkan tren positif Bastianini.
Ya, Enea Bastianini sukses menampilkan kinerja luar biasa di MotoGP 2022. Dia meraih empat kemenangan bersama Gresini Racing hingga akhirnya menempati posisi tiga di klasemen akhir MotoGP 2022.
Tak ayal, Bastianini dianggap sangat layak untuk promosi ke tim pabrikan Ducati. Namun, pihak Gresini tentunya merasa kehilangan sosok jagoannya itu. Mereka pun berharap Alex Marquez yang baru direkrut dari LCR Honda serta Giananntonio bisa bekerja seciamik Bastianini musim depan.
BACA JUGA: Ternyata Ini Alasan Kenapa Francesco Bagnaia Dipanggil Pecco
Pada musim 2022, Gresini Racing mengawali balapan dengan sangat kompetitif. Hal itu dibuktikan Enea Bastianini dengan berhasil memberikan kejutan, naik podium kemenangan di MotoGP Qatar 2022.
Mengandalkan Ducati Desmosedici GP21, pembalap asal Italia itu berhasil mencetak fastest lap di Qatar, Amerika, dan San Marino. Dia juga sempat meraih pole position di Austria.
BACA JUGA: Senada dengan Fabio Quartararo, Franco Morbidelli Juga Kecewa Mesin Baru Yamaha Minim Tenaga
"Kita telah melakukan pekerjaan yang hebat, setelah apa yang terjadi sebelumnya. Senang dengan hasil posisi tiga ini dan raih titel sebagai pembalap independen terbaik,” kata Enea Bastianini, sebagaimana dilansir dari Antara, Kamis (10/11/2022),
“Ini adalah musim yang luar biasa dan berterima kasih kepada Tim Gresini Racing yang telah mendukung saya di berbagai situasi. Hasil musim ini saya persembahkan untuk Fausto Gresini,” katanya menambahkan.