Sentimen
Positif (65%)
9 Nov 2022 : 08.13

Gokil, Blibli Gak Takut Resesi! Ini Alasannya

9 Nov 2022 : 15.13 Views 3

CNBCindonesia.com CNBCindonesia.com Jenis Media: Ekonomi

Gokil, Blibli Gak Takut Resesi! Ini Alasannya

Jakarta, CNBC Indonesia - PT Global Digital Niaga Tbk (BELI) yang baru saja melepas sahamnya di Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui penawaran Umum Saham Perdana (Initial Public Offering/IPO). CEO Tiket.com George Hendrata mengatakan, pihaknya tidak cemas terhadap isu dunia terkait resesi global.

Menurutnya, perekonomian Indonesia masih cukup tangguh dalam menghadapi ancaman inflasi, tren kenaikan suku bunga, serta ancaman resesi yang saat ini menghantui perekonomian negara dan dunia usaha. Sebab, Indonesia akan tertopang oleh ekspor komoditas yang surplus dan daya beli masyarakat.

"Saya kira kita di Indonesia beruntung kita surplus dari komoditas. Masyarakatnya daya beli masih bagus. Dan pemerintah baik membantu harga pokok supaya nggak naik banyak," ungkapnya dalam konferensi pers secara virtual, Selasa (8/11/2022).

-

-

Meskipun demikian, pihaknya juga terus memperhatikan dan mencermati perkembangan ekonomi uang bergerak dinamis dengan melakukan efisiensi. Blibli sendiri akan meningkatkan pelayanan untuk menjaga kepercayaan masyarakat

"Kita kedepan bisa melayani pelangga lebih baik. Logistik dapat sampai dengan cepat dan harga yang efektif," tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Komisaris Utama Blibli, Martin Basuki Hartono mengatakan, dengan tercatatanya Blibli di pasar modal Indonesia dapat membawa angin segar bagi investasi sektor teknologi dengan memberi kepercayaan kepada para investor bahwa sektor teknologi dapat bertumbuh dan meningkatkan perekonomian.

"Kami juga mengapresiasi seluruh pihak yang telah mendukung kami sejak hari pertama proses IPO, mulai dari para penjamin pelaksana dan penjamin emisi efek, lembaga dan profesi penunjang pasar modal, regulator, serta karyawan kami," pungkasnya.


[-]

-

Blibli Cuan Ratusan Miliar, Halodoc Sudah Unicorn?
(rob/ayh)

Sentimen: positif (65.3%)