RAHASIA sarapan terbaik untuk menjadi strongman seperti Aji Suganda akan dibahas dalam artikel ini. Sosok Aji Suganda menjadi sorotan usai muncul di podcast “Close The Door” Deddy Corbuzier.
Dalam podcast tersebut, pria bertubuh tinggi besar ini menceritakan kisahnya sebagai seorang atlet strongman. Perlu diketahui, strongman merupakan jenis olahraga yang mengacu pada kekuatan fisik untuk menguji ketahanan hingga tingkat yang tidak bisa ditentukan.
Menjadi atlet strongman tentu tak mudah. Aji Suganda sendiri harus memperhatikan makanan untuk sarapan agar tetap bertenaga. Berikut Ini Rahasia "Sarapan Terbaik" untuk menjadi Strongman Seperti Aji Suganda.
Dalam sebuah kanal Youtube Rips -id, Aji Suganda membeberkan rahasia sarapannya. Pria yang pernah mengalahkan Deddy Corbuzier dalam adu panco ini mengatakan jika menu utama dalam sarapannya adalah nasi, daging, kopi susu, dan jus tomat yang dicampur dengan madu murni.
Aji pun menjelaskan jika daging sapi merupakan salah satu sumber protein yang tinggi keratin. Fungsi keratin sendiri adalah untuk menambah tenaga di dalam sel otot. Sebenarnya, keratin bisa didapatkan dalam bentuk suplemen, namun Aji lebih menyukai keratin yang ditemukan dalam bahan alami.
Biasanya seorang atlet tidak mengkonsumsi banyak nasi putih, namun berbeda dengan Aji Suganda. Pemilik bobot tubuh lebih dari 150kg ini menuturkan jika nasi putih yang tinggi gula ia butuhkan ketika akan menjalani latihan yang cukup berat. Dengan memakan nasi kurang lebih 300gram maka dirinya akan memiliki kalori yang ekstra untuk berlatih.